Pemkot Jaktim Lepas 11 Anggota PMR ke Jumbara Lampung

Kamis, 22 Juni 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1824

11 PMR Jaktim Ikuti Jumbara di Lampung

(Foto: Nurito)

Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) Kota Jakarta Timur, Ahmad Salahudin, Kamis (22/6), melepas 11 anggota Palang Merah Remaja (PMR) yang akan ikut kegiatan Jumbara  Nasional IX di Lampung.

Diharapkan, mereka bisa membawa prestasi yang gemilang

Ahmad Salahudin mengatakan, sejatinya pelepasan kontingen ke kegiatan Jumbara ini dilakukan Wali Kota Muhammad Anwar. Namun, karena banyak kegiatan, dirinya ditugaskan untuk mewakilinya.

"Pesan wali kota pada peserta agar tetap jaga kesehatan, jaga nama baik organisasi, orang tua dan organisasi. Peserta harus fokus pada kegiatan yang akan dilaksanakan," kata Salahudin.

Dia juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi pada peserta Jumbara  yang telah mempersiapkan sejak jauh-jauh hari. Rencananya, pada 2-10 Juli mendatang mereka diberangkatkan ke Lampung.

"Diharapkan, mereka bisa membawa prestasi yang gemilang," ucapnya.

Ketua PMI Jakarta Timur, HR Krisdianto menambahkan, 11 anggota PMR yang ikut Jumbara ini merupakan perwakilan dari tingkat sekolah dasar hingga SMA, serta pelajar madrasah dan tsanawiyah.

Sebelum berangkat, lanjut Krisdianto, mereka sudah diberikan pelatihan secara instensif selama dua pekan di markas PMI yang ada di DKI Jakarta hingga ke Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Menurut Krisdianto, selama pelatihan mereka diberi materi pelatihan soal penanggulangan bencana, penanganan kecelakaan lalu lintas, penanganan bencana, soal organisasi, kepemipinan dan cara interaksi dengan orang lain.

"Materi pelatihan ini yang dilombakan di Jumbara. Kita harap, mereka solid bisa kerja sama satu sama lain dengan latar belakang yang berbeda," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
PMI Jaktim Distribusikan Bantuan bagi Korban Kebakaran Makasar

PMI Jaktim Beri Bantuan Warga Penyintas Kebakaran Makasar

Rabu, 05 April 2023 1090

PMI Jaktim Kembali Berikan Bantuan Layanan Kesehatan Korban Gempa Cianjur

PMI Jaktim Salurkan Bantuan ke Cianjur

Selasa, 27 Desember 2022 1440

TC Lapangan Kontingen DKI ke Jumbara Nasional IX

61 Siswa Kontingen DKI ke Jumbara Nasional IX Rampung Ikuti TC

Senin, 19 Juni 2023 1726

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks