Heru Ikut Gerakan Jumat Menanam Bersama Anak Penyandang Disabilitas

Jumat, 16 Juni 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 2068

Heru Ikut Gerakan Jumat Menanam Bersama Anak Difabel

(Foto: Istimewa)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus menggandeng berbagai pihak untuk menambah kawasan hijau di seluruh wilayah dalam upaya adaptasi perubahan iklim. Salah satunya dengan menggandeng Wisma Salesian Don Bosco.

Hasil karya mereka cukup bagus

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mengapresiasi para peserta penanaman pohon yang mayoritas merupakan anak-anak penyandang disabilitas. Dia menilai, semangat para penyandang disabilitas patut dicontoh.

"Hasil karya mereka cukup bagus dan juga mereka berkebun sekaligus sebagian dari terapi juga. Membangkitkan semangat mereka dan menghijaukan Jakarta. Sekaligus mereka belajar menanam dan bertani,” ujar Heru, saat menghadiri Gerakan Jumat Menanam untuk Ketahanan Pangan di lahan Wisma Salesian Don Bosco di Sunter, Jakarta Utara, Jumat (16/6).

Heru yang saat itu didampingi Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim dan Kepala Dinas Ketahanan, Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Suharini Eliawati ikut menanam pohon Jeruk Lemon (Citrus limon). Dibarengi dengan penanaman pohon cabai oleh para anak-anak penyandang disabilitas.

“Jadi anak-anak juga belajar proses komposting zero waste di lingkungan sini,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Suharini Eliawati menjelaskan, penanaman pohon dilakukan di lahan milik Wisma Salesian Don Bosco seluas 500 meter persegi. Sebanyak 81 anak-anak berkebutuhan khusus mengikuti kegiatan tersebut.

Eli menyampaikan, peran Pemprov DKI Jakarta salah satunya adalah meningkatkan kepercayaan diri mereka dengan melakukan penanaman pohon.

"Konsepnya dari kebun ini sendiri hasilnya akan dijual. Kita menanam aneka buah-buahan dan sayuran, dukungan Pemprov DKI berupa rak hidroponik dan sarana prasarana lainnya," kata Eli.

Dia menambahkan, sebanyak 200 pohon yang diserahkan pihaknya berupa pohon jeruk, terung, cabai dan sayuran lainnya.

“Anak-anak tadi perlu diterapi dengan memegang biji-bijian, di samping terapi, para orang tua diberikan kegiatan dengan membuat kerajinan tangan,” tandas Eli.

BERITA TERKAIT
Giat Jumat Menanam di BBI Ciracas

800 Benih Tanaman Ditanam di Lahan Balai Benih Ikan Ciracas

Jumat, 26 Mei 2023 1538

 50 Tanaman Hias dan Pelindung Ditanam di Gedung Mitra Praja

50 Tanaman Ditanam di Gedung Mitra Praja

Jumat, 12 Mei 2023 1276

Pj Gubernur Heru Tanam Pohon Baru di TMR

Lanjutkan Penghijauan di Jakarta, Pj Gubernur Heru Tanam Pohon Baru di TMR

Jumat, 03 Februari 2023 2142

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468508

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307246

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285056

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283958

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282633

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks