Ini Cara ke PRJ Naik Bus Transjakarta

Selasa, 13 Juni 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 7497

 Transjakarta Buka Empat Rute ke Jakarta Fair Kemayoran

(Foto: Istimewa)

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) mendukung kegiatan Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2023 dengan menyediakan rute langsung ke Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, lokasi perhelatan PRJ.

Untuk memudahkan mobilitas pelanggan yang ingin datang ke Pekan Raya Jakarta

Kepala Departemen Humas dan CSR PT Transjakarta, Wibowo mengatakan, pihaknya membuka empat rute bus Transjakarta menuju JIExpo Kemayoran.

“Untuk memudahkan mobilitas pelanggan yang ingin datang ke Pekan Raya Jakarta mereka dapat menggunakan Bus Transjakarta,” ujar Wibowo, Selasa (13/6).

Adapun rute-rute yang akan dioperasikan antara lain, rute 2C (Balai Kota - JIExpo), rute PRJ1 (PGC 1 - JIExpo Kemayoran), rute PRJ2 (Matraman Baru - JIExpo Kemayoran) dan rute PRJ3 (Pulo Gadung 1- JIExpo Kemayoran).

Ditambahkan Wibowo, rute Bus Transjakarta menuju PRJ akan melayani pelanggan selama kegiatan ini berlangsung yaitu mulai tanggal 14 Juni sampai 16 Juli 2023. Dengan waktu operasi yaitu Senin sampai Jumat mulai pukul 15.00 hingga 23.00 WIB dan Sabtu sampai Minggu mulai pukul 09.00 hingga 24.00 WIB.

BERITA TERKAIT
tiket

Simak! Berikut Tutorial Pembelian Tiket Jakarta Fair 2023

Senin, 12 Juni 2023 7225

Penyelenggara Terus Tingkatkan Layanan Jakarta Fair 2023

Penyelenggara Terus Tingkatkan Layanan Jakarta Fair 2023

Rabu, 07 Juni 2023 11726

 Jakarta Fair Kemayoran Dinilai Dorong Perekonomian Jakarta

Jakarta Fair Kemayoran Dinilai Dorong Perekonomian Jakarta

Rabu, 07 Juni 2023 2672

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks