PMI dan Gulkarmat Jakut Gelar Simulasi Bencana di SMAN 72

Kamis, 08 Juni 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1398

PMI dan Gulkarmat Jakut Gelar Simulasi Bencana di SMAN 72

(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)

Palang Merah Indonesia (PMI) bersama Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara, Kamis (8/6), menggelar simulasi penanggulangan bencana kebakaran di SMAN 72 Kelapa Gading.

M enggugah semangat kemanusiaan siswa-siswi

Ketua PMI Jakarta Utara, Rijal mengatakan, kegiatan yang dikemas dalam program PMI Goes to School ini diikuti 571 siswa dan siswi SMAN 72. Mereka diedukasi tentang penanganan korban bencana serta bagaimana langkah yang harus dilakukan saat terjadi kebakaran.  

Menurutnya, kegiatan PMI Goes to School ini merupakan kali kedua yang dilakukan pihaknya. Sebelumya, kegiatan serupa  dilaksanakan di SMKN 56 Pluit, Penjaringan, dengan tema penanggulangan bencana gempa.

"Selain mengedukasi siap siaga bencana, kami harapkan kegiatan ini juga bisa menggugah semangat kemanusiaan siswa-siswi," ucap Rijal.

Sinergisitas PMI dengan Sudin Gulkarmat ini, diapresiasi Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat (Asminra) Sekko Jakarta Utara, Mohammad Andri. Menurutnya, bencana merupakan kejadian yang tidak bisa diduga dan bisa terjadi kapan saja.  Karena itu, simulasi ini diharap dapat memberi edukasi sehingga seluruh civitas sekolah benar-benar siap jika terjadi bencana.

"Kami berharap seluruh civitas sekolah memahami bagaimana dan harus melakukan apa bila terjadi bencana," tukasnya.  

Apresiasi serupa diutarakan Kepala SMAN 72, Tety Helena. Kegiatan yang dikemas dengan konsep hiburan ini dinilainya tepat dan sesuai diaplikasikan di sekolah.

"Kegiatan ini memberikan kami pembelajaran bagaimana dan harus berbuat apa bila terjadi bencana. Tidak hanya bagi siswa tapi juga para guru dan pegawai sekolah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pelajar SMAN 72 Jakarta Diedukasi Penanggulangan Kebakaran (2)

Pelajar SMAN 72 Antusias Ikuti PMI Goes to School

Selasa, 06 Juni 2023 2106

Pemkot Jakut Dukung Kegiatan PMI Goes To School

Pemkot Jakut Dukung Kegiatan PMI Goes To School

Jumat, 10 Maret 2023 1729

Guru Dan Murid SMKN 56 Jakarta Apresiasi PMI Goes To School

Guru dan Murid SMKN 56 Jakarta Apresiasi PMI Goes To School

Jumat, 10 Maret 2023 2502

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks