Penataan Kawasan Unggulan di Kebon Kelapa Dikebut

Sabtu, 03 Juni 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 1453

Penataan Kawasan Unggulan Kebon Kelapa Capai 40 Persen

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Penataan kawasan unggulan triwulan kedua di Gang Kingkit 9, RT 05/04, Kebon Kelapa, Gambir, Jakarta Pusat terus dikebut.

Kita juga melibatkan warga yang memiliki skill melukis mural

Lurah Kebon Kelapa, Nurbin Tumbur Togar mengatakan, pengerjaan penataan kawasan unggulan triwulan kedua ini dilakukan sepanjang 200 meter dengan membuat karya seni mural.

"Mural yang dibuat berisi pesan edukasi tentang larangan membuang sampah sembarangan dan menjaga kebersihan" ujarnya, Sabtu (3/6).

Ia menjelaskan, proses penataan kawasan unggulan tersebut telah dimulai sejak awal April 2023 lalu dan ditargetkan rampung pertengahan bulan ini. Selama penataan, pihaknya mengerahkan lima personel PPSU dibantu warga sekitar.

“Kita saat ini sedang bersurat Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat untuk meminta bantuan tanaman hias yang mudah perawatannya,” terangnya.

Menurut Nurbin, sebelum memulai penataan, pihaknya telah melakukan sosialisasi kepada warga. Termasuk meminta izin terhadap warga pemilik tembok yang dijadikan lokasi mural.

"Kita juga melibatkan warga yang memiliki skill melukis mural," ucapnya.

Ia berharap, penataan kawasan unggulan triwulan kedua ini dapat memberikan dampak positif bagi warga sekitar.

“Saya juga imbau kepada warga ikut serta menjaga dan merawat lingkungan agar bisa dinikmati bersama," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jaksel Tinjau Dua Lokasi Penataan Kawasan Unggulan

Pemkot Jaksel Tinjau Dua Lokasi Penataan Kawasan Unggulan

Rabu, 31 Mei 2023 1428

Penataan Kawasan di Utan Panjang Capai 60 Persen

Penataan Kawasan di Utan Panjang Capai 60 Persen

Minggu, 28 Mei 2023 1501

Penataan Kawasan Triwulan Kedua Johar Baru Dimulai

Penataan Kawasan Unggulan di Johar Baru Dimulai

Selasa, 23 Mei 2023 1414

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks