Pj Gubernur Serahkan Penghargaan kepada Enam Perempuan Berjasa dan Berprestasi

Selasa, 30 Mei 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 1588

Penghargaan kepada Enam Perempuan Berjasa dan Berprestasi (2)

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Enam perempuan berjasa dan berprestasi perwakilan dari kota dan kabupaten di Jakarta mendapat penghargaan dari Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju. Penghargaan diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Heru Budi Hartono di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (30/5).

Saya sangat bangga dengan para Ibu luar biar biasa

Penghargaan yang diterima yakni tabungan dari OASE KIM senilai Rp 3.000.000 yang langsung ditransfer ke rekening yang bersangkutan, sertifikat dan plakat. Sedangkan PT Bank DKI sebagai sponsor menyerahkan penghargaan dalam bentuk uang tunai masing-masing sebesar Rp 1.000.000.

Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) Sekda Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti mengatakan, keenam perempuan ini dinilai berprestasi dan berjasa di bidang masing-masing seperti pendidikan, kesehatan, sosial budaya, lingkungan hidup dan pertanian.

“Saya sangat bangga dengan para Ibu luar biar biasa yang telah berperan positif memberikan manfaat yang baik bagi lingkungan sekitarnya. Saya mengajak Ibu-Ibu di pelosok sudut Jakarta untuk terus berkiprah menjadikan Jakarta yang lebih baik,” ujar Widyastuti.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta, Rizky Hamid mengatakan, penghargaan kepada Perempuan Berjasa dan Berprestasi Kabupaten/Kota seluruh Indonesia oleh Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju dalam rangka memperingati Hari Kartini ke-145.

Dia menjelaskan, Pemprov DKI Jakarta bersama Tim Penggerak PKK Provinsi telah memilih dan menyampaikan enam nama perempuan kepada Kementerian Dalam Negeri.

“Puncak pemberian penghargaan dilaksanakan pada 17 Mei 2023 di Kota Medan yang dihadiri sepuluh orang perwakilan penerima penghargaan. Untuk enam orang perwakilan DKI Jakarta diserahkan Bapak Pj Gubernur Provinsi DKI Jakarta hari ini,” ungkap Rizky.

Rizky menjelaskan, kaum perempuan mampu meningkatkan kualitas hidupnya secara mandiri apabila diberi peluang dan kesempatan. Menurutnya, perempuan mampu menjadi motor perubahan, bahkan merupakan salah satu kekuatan bagi kemajuan bangsa.

“Semoga penghargaan ini juga bisa menginspirasi perempuan-perempuan di Jakarta untuk bisa terus mengembangkan diri dan berinovasi sesuai dengan profesi dan bidang tugas yang dimiliki,” tandas Rizky.

Berikut enam nama penerima Penghargaan Perempuan Berjasa dan Berprestasi Kabupaten/Kota seluruh Indonesia :

1. Halilah dari Kepulauan Seribu (Pendidikan)

2. Emmy Sjafariana dari Jakarta Pusat (Kesehatan)

3. Siti Marwah Tuasikal dari Jakarta Utara (Sosial Budaya)

4. Sri Darwati dari Jakarta Barat (Lingkungan Hidup)

5. Susiawan Tari dari Jakarta Selatan (Pertanian)

6. Erlin Yusnita dari Jakarta Timur (Pendidikan).

BERITA TERKAIT
penghargaan

Pemprov DKI Raih Enam Penghargaan Anugerah Adinata Syariah 2023

Senin, 29 Mei 2023 2146

Pemprov DKI Raih WTP untuk Keenam Kalinya Berturut-turut

Pemprov DKI Kembali Dapat Opini WTP dari BPK

Senin, 29 Mei 2023 4472

Uus Kuswanto Serahkan Penghargaan Pada Kader PKK

Wali Kota Jakbar Serahkan Penghargaan Pemenang Lomba 10 Program PKK

Jumat, 26 Mei 2023 1258

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks