Ajang Formula E Dipastikan Berlangsung Siang Hari

Kamis, 25 Mei 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 1047

Formula E Dipastikan Berlangsung Pada Siang Hari

(Foto: Nugroho Sejati)

Ajang balap mobil listrik internasional Formula E yang akan digelar di Jakarta International EPrix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara dari 3-4 Juni 2023 dipastikan berlangsung pada siang hari.

Kami ingin kegiatan dilakukan pada siang hari

Hal tersebut disampaikan Co-Founder sekaligus Chief Championship Officer Formula E, Alberto Longo dalam konferensi persnya melalui virtual hari ini.

“Kami ingin kegiatan dilakukan pada siang hari. Jadi formatnya kami rubah. Kita ingin format baru ini memberikan sesuatu hal dan pengalaman baru setiap tahunnya,” tutur Alberto, Kamis (25/5).

Menurut Alberto, ajang Formula E di Jakarta ini akan disaksikan masyarakat dari seluruh dunia. Sehingga perlu adanya penyesuaian waktu di setiap negara yang menyaksikan perhelatan tersebut.

“Balapan malam hari di Indonesia akhirnya akan berdampak besar pada tempat lain di dunia. Karena mereka menonton di zona waktu yang tidak terlalu nyaman,” jelasnya.

Alberto berharap, ada pembalap Indonesia yang turut berlaga di event ini. Pihaknya pun berencana menggelar tes bagi pembalap baru agar bisa berlaga di Formula E.

"Kewenangan apakah pembalap bisa masuk dalam balapan ini atau tidak itu ada di tim yang bersangkutan,” terangnya.

Perlu diketahui, ajang Formula E 2023 akan diikuti 11 tim balap mobil listrik dari delapan negara di dunia.

BERITA TERKAIT
Mobil Balap Listrik Formula E Jakarta Sudah Tiba

22 Mobil Balap Formula E Tiba di Jakarta

Senin, 15 Mei 2023 1151

Jakarta E Prix 2023 Dipastikan Tidak Pakai APBD DKI

Perhelatan Jakarta E Prix 2023 Dipastikan Tidak Pakai APBD DKI

Senin, 15 Mei 2023 4494

5.000 Tiket Early Bird Formula E Ludes Terjual

5.000 Tiket Early Bird Formula E Ludes Terjual

Jumat, 05 Mei 2023 1195

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks