Selasa, 07 Juli 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Agustian Anas 3465
(Foto: Ilustrasi)
Cuaca panas menyengat belakangan ini tampaknya belum akan berakhir dalam waktu dekat. Bahkan, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi musim kemarau akan berlangsung hingga bulan September mendatang. Sedangkan puncak kemarau diperkirakan terjadi Agustus.
"Saat ini curah hujan dalam sebulan kurang dari 50 milimeter dan diprediksi bisa sampai September mendatang," ujar Mulyono Prabowo, Kepala Pusat Meteorologi Publik BMKG, Selasa (7/7).
Dia mengatakan, prediksi puncak musim kemarau akan terjadi agustus mendatang dengan tidak turun hujan sama sekali. Kemarau tahun ini lebih rendah daripada tahun sebelumya dimana curah hujan masih di atas 50 hingga 100 milimeter dalam satu bulan periode yang sama.
"Paling rawan di daerah Jakarta Selatan hingga Bogor. Sedangkan di Jakarta Utara dan Jakarta Barat potensi hujannya ada meskipun tidak sampai 50 milimeter," katanya.
Sementara musim hujan diprediksi mulai terjadi Oktober dan November. Sedangkan hujan mulai merata pada Desemb
er mendatang.