Pohon Jambu Rawan Tumbang Ditebang di Pulau Panggang

Minggu, 21 Mei 2023 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 1681

Petugas PSSU Tebang Pohon Tua di Pulau Panggang

(Foto: Anita Karyati)

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Pulau Panggang, Kepualauan Seribu Utara, menebang pohon Jambu di wilayah pemukiman warga RT 06/02. Pohon setinggi 15 meter dan berdiameter 1,5 meter tersebut ditebang karena rawan tumbang termakan usia.

Pohon Jambu ini sudah lebih dari 15 tahun,

Lurah Pulau Panggang, Muhammad Fakih Burhanuddin mengatakan, pihaknya mengerahkan 10 petugas PPSU untuk menindaklanjuti permintaan warga yang khawatir pohon itu tumbang saat hujan deras dan  angin kencang.

"Pohon Jambu ini sudah lebih dari 15 tahun, letaknya dekat dengan rumah warga. Sehingga rawan tumbang dan membuat dinding rumah retak juga," katanya, Minggu (21/5).

Untuk menebang pohon ini, ungkap Fakih, petugas menggunakan dua mesin gergaji. Batang pohon dipotong menjadi beberapa bagian agar mudah diangkut germor ke tempat pembuangan sampah sementara.

"Selain penebangan pohon, petugas juga menoping pohon Mangga di RT 07/01 yang sudah lebat dan rindang. Dikhawatirkan jika terjadi angin kencang, ranting pohon tersebut patah dan dapat bahayakan warga," ujar Fakih.

Ketua RW 02 Kelurahan Pulau Panggang, Badrun menambahkan, pihaknya meminta pohon Jambu untuk ditebang karena batangnya sudah kero[os dan posisinya miring.

"Warga kami khawatirkan jika terjadi angin kencang, pohon tersebut tidak bisa menahan beban sehingga rubuh menimpa rumah warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Puluhan Pohon Di Pulau Pramuka Ditoping

Puluhan Pohon Tua di Pulau Pramuka Ditoping

Selasa, 09 Februari 2016 6202

Tiga Pohon di Pulau Panggang Dipangkas

Tiga Pohon Rimbun di Dua Pulau Dipangkas

Rabu, 17 Mei 2023 1584

Kerja Bakti di Pulau Panggang

1,5 Ton Sampah Diangkut dari Pulau Panggang

Jumat, 19 Mei 2023 1241

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307910

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks