Turap Kali Baru di Kelurahan Tengah akan Diperbaiki Tahun Ini

Kamis, 18 Mei 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1176

Turap Kali Baru Kelurahan Tengah Diperbaiki Tahun ini

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI , akan melakukan perbaikan turap dan tanggul Kali Baru sepanjang 200 meter yang mengalami kerusakan di wilayah Kelurahan Tengah, Kramat Jati, Jakarta Timur,  pada tahun ini.

Upaya atasi genangan di kawasan  pertigaan lampu lintas Hek, Kramat Jati

Menurut Kepala Seksi Pemeliharaan Suku Dinas SDA Jakarta Timur, Puryanto, perbaikan turap ini akan menggunakan material batu kali diperkuat sloop. Pengerjaan meliputi 200 meter kali di kedua sisi. 

"Pasti kita akan kerjakan, karena ini salah satu program untuk atasi banjir," katanya, Kamis (18/5).

Dari hasil monitoring yang dilakukan pihaknya, ungkap Puryanto, kerusakan turap dan tanggul di wilayah Kelurahan Tengah ini merupakan salah satu pemicu melimpasnya air Kali Baru yang menyebabkan terjadinya genangan pada kawasan pertigaan lampu lintas Hek, Kramat Jati.

Sementara, Camat Kramat Jati, Camat Kramat Jati, Igan Muhammad Faizal mengatakan, pihaknya sudah melayangkan surat usulan perbaikan turap dan tanggul ini ke Dinas SDA.

Selain itu, lanjut Igan, pihaknya juga sudah mensosialisasikan rencana perbaikan turap ini pada pemilik lima bangunan di lahan bantaran Kali Baru wilayah RW 11 Kelurahan Tengah, yang kemungkinan terdampak.

"Kita berharap sekalian di sheetpile. Pemilik bangunan di bantaran kali pun sudah sepakat dilakukan pembongkaran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Genangan di Pertigaan Hek Kramat Jati Berangsur Surut

Genangan di Pertigaan Hek Kramat Jati Berangsur Surut

Rabu, 15 Maret 2023 1601

Sudn SDA Jaktim Tambal Turap Kali Baru

Sudin SDA Jaktim Tambal Turap Kali Baru

Rabu, 03 Mei 2023 1074

Petugas Gabungan Disiagakan Atasi Dampak Limpasan Kali Baru di Pertigaan Hek

Petugas Gabungan Disiagakan Atasi Dampak Limpasan Kali Baru di Pertigaan Hek

Rabu, 03 Mei 2023 1066

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468504

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks