LRT Fase 1B Diproyeksi Dapat Angkut 180 Ribu Penumpang Tiap Hari

Selasa, 16 Mei 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1282

LRT Fase 1B Diproyeksi Dapat Angkut 180 Ribu Penumpang Tiap Hari

(Foto: Nugroho Sejati)

Lintasan LRT fase 1B yang akan melayani rute Veledrome - Manggarai diproyeksikan dapat melayani 180 ribu penumpang per hari.

Target kita, pada  2024 mendatang minimal sudah melakukan trial operasional

Menurut Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan, Sheila Indira Maharshi, proyeksi jumlah penumpang itu merupakan hasil kajian yang telah dilakukan sebelumnya. Penumpang diperkirakan berasal dari warga yang tinggal di sepanjang rute Velodrome - Manggarai yang beralih menggunakan transportasi publik saat pergi dan pulang kerja.

"Setelah beroperasi, rute tersebut diproyeksi akan dimanfaatkan 180 ribu penumpang per hari," katanya, usai membahas rencana pembangunan lintasan ini dengan Pemkot Jaktim, Senin (15/5) kemarin.

Dia memperkirakan, proses pembangunan lintasan fase ini membutuhkan waktu sekitar 1,5 tahun. Diharapkan, pada 2024 mendatang LRT fase 1B sudah bisa beroperasi melayani masyarakat.

"Target kita, pada  2024 mendatang minimal sudah melakukan trial operasional," tukasnya.

Untuk proses pembangunan yang akan dilakukan Juli nanti, jelas Sheila, pihaknya akan berkoordinasi dengan  Dinas Perhubungan dan Satpol PP DKI Jakarta guna membahas rekayasa lalu lintas dan potensi kemacetan yang ditimbulkan di sepanjang jalur pemasangan tiang LRT.

"Rencananya, pembangunan lintasan fase 1B akan memanfaatkan lahan media jalan di sepanjang 13 kilometer sebagai lokasi tiang konstruksi lintasan," bebernya.  

Sheila berharap, publik tetap mendukung pembangunan lintasan fase 1B ini demi kepentingan bersama.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jaktim dan LRT Bahas Rencana Pembangunan Lintasan Fase 1B

Pemkot Jaktim dan LRT Bahas Rencana Pembangunan Lintasan Fase 1B

Senin, 15 Mei 2023 1433

lrt jakarta

Ini Komitmen LRT Jakarta Jadi Penyedia Transportasi Publik Semakin Terdepan

Senin, 17 April 2023 1925

Azas Tigor Ajak Warga Gunakan Transportasi Umum

Azas Tigor Ajak Warga Gunakan Transportasi Umum

Sabtu, 15 April 2023 1301

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469039

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307820

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks