Kanstin Delapan Ruas Jalan di Gelora Dicat Ulang

Kamis, 04 Mei 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 1138

kastin

(Foto: Wuri Setyaningsih)

89 personel Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) mengecat ulang kanstin di delapan ruas jalan di wilayah Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Totalnya 15 kilometer kilometer kantin yang dicat ulang

Lurah Gelora, Nurul Huda mengatakan, 

pengecatan kanstin ini merupakan tindak lanjut instruksi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dalam rangka menyambut KTT ASEAN. 

Adapun delapan titik kanstin yang dicat ulang tersebar di Jalan Gerbang Pemuda, Jalan Tentara Pelajar, Jalan Gelora, Jalan Asia Afrika, Jalan Gatot Subroto, Jalan Sudirman, Jalan Palmerah Timur dan Selatan. 

"Totalnya 15 kilometer kilometer kantin yang dicat ulang," ujar Nurul, Kamis (4/5).

Ia menjelaskan, pengecatan kanstin telah dimulai sejak Sabtu (29/5) lalu dengan melibatkan 89 personel PPSU. Pengerjaan pengecatan kanstin di delapan ruas jalan ditargetkan selesai pekan depan.

"Selain mengecat kanstin, PPSU juga sekaligus membersihkan setiap ruas jalan," katanya. 

Ia berharap, dengan pengecatan ulang kanstin ini, pengendara bisa merasa lebih nyaman dan aman saat melintas di malam hari.

"Kami mengimbau warga agar tidak mencoret-coret dan merusak kanstin," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kanstin Di Jalan Tipar Cakung Sukapura Dicat Ulang

Kanstin di Jalan Tipar Cakung Sukapura Dicat Ulang

Selasa, 02 Mei 2023 1876

Kanstin Di Jalanan Pademangan Raya Di Cat Ulang

Kanstin di Jalan Pademangan Raya Dicat Ulang

Jumat, 24 Maret 2023 2378

Kanstin Di Jalan Berdikari RBU Diperbaiki

Kanstin di Jalan Berdikari Rawa Badak Utara Diperbaiki

Jumat, 28 April 2023 1432

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469043

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307858

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284367

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260987

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196612

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks