Saefullah Berikan Santunan 500 Anak Yatim dan Dhuafa

Sabtu, 04 Juli 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 3236

saefullah beri santunan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali memberikan santunan kepada anak yatim piatu serta kaum dhuafa. Kali ini, sebanyak 500 anak yatim piatu dan kaum dhuafa di Jakarta Utara mendapat perhatian Pemprov DKI Jakarta.

Ke depan persaingan hidup semakin ketat. Adik-adik kalau mau bersaing harus pintar

Anak yatim piatu dan dhuafa tersebut berasal dari sejumlah wilayah di DKI Jakarta, terdiri dari anak-anak usia sekolah dari SD sampai SMA. Masing-masing diberikan santunan berupa uang sebesar Rp 200 ribu dan perlengkapan sekolah.

Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Saefullah berpesan agar anak yatim piatu terus diperhatikan pendidikannya. Sebab, di era globalisasi saat ini, persaingan semakin ketat dan hanya yang memiliki kemampuan dapat bersaing.

"Ke depan persaingan hidup semakin ketat. Adik-adik kalau mau bersaing harus pintar," pesan Saefullah saat memberikan santunan di Jakarta Islamic Center, Sabtu (4/7).

Dalam kesempatan tersebut, mantan Walikota Jakarta Pusat tersebut juga akan memberikan beasiswa kepada dua anak yatim piatu yang berprestasi hingga lulus sekolah menengah atas (SMA). Keduanya yakni Deva, siswi kelas XI SMA 13 dan Supriyadi siswa kelas VIII SMP 196.

"Insya Allah sekolahnya akan ditanggung beasiswa," tandasnya.

BERITA TERKAIT
TP PKK Jaksel Santuni 300 Orang Kurang Mampu

TP PKK Jaksel Santuni 300 Orang Kurang Mampu

Kamis, 02 Juli 2015 3559

 Walikota Japus Beri Bantuan Pada Masjid dan Anak Yatim

Walikota Jakpus Santuni Masjid & Anak Yatim

Senin, 22 Juni 2015 3062

Bazis Jaktim Serahkan Bantuan Dana Pembangunan Masjid

Bazis Jaktim Serahkan Bantuan Dana Pembangunan Masjid

Kamis, 25 Juni 2015 6290

wagub_sumbang_masjid_dan_bedah_rumah

Djarot Berikan Satunan untuk Anak Yatim

Minggu, 21 Juni 2015 2686

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307790

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks