TPU Penuh, Pemakaman Tumpang jadi Solusi

Sabtu, 04 Juli 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Dunih 8168

TPU Penuh, Pemakaman Tumpang jadi Solusi

(Foto: doc)

Daya tampung Taman Pemakaman Umum (TPU) di Jakarta Barat, kini makin terbatas. Dari 11 TPU yang ada, hanya TPU Tegal Alur yang masih menyisakan lahan utuk makam. Sedangkan 10 TPU lainnya dalam kondisi penuh.

Dari semua TPU tersebut yang paling luas adalah TPU Tegal Alur Islam seluas 547.078 meter persegi

Kasudin Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Barat, Djauhar Arifin mengatakan, ke-11 TPU tersebut, yaitu TPU Tegal Alur Unit Islam, TPU Tegal Alur Unit Kristen, TPU Joglo, TPU Rawa Kopi, TPU Kemanggisan Pulo Palmerah, TPU Duri Kepa, TPU Semanan, TPU Sukabumi Selatan, TPU Utan Jati, TPU Kapuk Kebon Jahe dan TPU Basmol.

“Dari semua TPU tersebut yang paling luas adalah TPU Tegal Alur Islam seluas 547.078 meter persegi,” ujar Djauhar, Sabtu (4/7).

Karena hanya tinggal menyisakan satu TPU, pihaknya menerapkan sistem pemakaman tumpang untuk TPU yang sudah penuh tersebut.

“Biasanya sistem tumpang dilakukan khusus bagi yang ada hubungan keluarga,” ucap Djauhar.

Selain menerapkan sistem tumpang, pihaknya menerapkan sistem kadaluarsa. Untuk makam yang sudah lebih dari tiga tahun tidak diurus atau tidak diperpanjang pembayaran retribusi oleh ahli warisnya, maka akan difungsikan untuk jadi makam baru.

“Pemprov DKI telah berencana membebaskan lahan untuk TPU di Kelurahan Pegadungan. Mudah-mudahan bila benar jadi, Jakarta Barat tidak krisis TPU,” harapnya.

BERITA TERKAIT
 TPU Karet Bivak Marak Sampah & PKL

TPU Karet Bivak Marak Sampah & PKL

Selasa, 23 Juni 2015 3818

TPU Tegal Alur Dipadati Peziarah

TPU Tegal Alur Dipadati Peziarah

Minggu, 14 Juni 2015 6768

300 Ahli Waris Bersedia Memindahkan Makam

Warga Sambut Baik Relokasi Makam Kapuk Teko

Minggu, 07 Juni 2015 3961

Nisan Kampung Teko

Banjir di TPU Kapuk Teko Mulai Menyusut

Sabtu, 10 Mei 2014 4813

Ribuan Makam di Jakbar Akan Diplakatisasi

Ribuan Makam di Jakbar Akan Diplakatisasi

Senin, 23 Februari 2015 6853

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks