Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1444 H Pada 22 April 2023

Kamis, 20 April 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhy Tristanto 5282

Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1444 H pada 22 April 2023

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pemerintah Pusat menetapkan 1 Syawal 1444 Hijriah jatuh pada 22 April 2023. Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan, dasar musyarawah dalam sidang isbat ini adalah berdasarkan pada hasil hisab dan rukyat yang telah dilaksanakan Tim Hisab dan Rukyat, serta telah dikonfirmasi sejumlah petugas Kemenag RI yang ditempatkan di 123 titik di seluruh Indonesia.

Kesepakatan ini menjadi pedoman di empat negara dan sudah sangat moderat

Yaqut mengatakan, berdasarkan hisab, posisi hilal seluruh Indonesia sudah di atas ufuk dan tidak memenuhi kriteria Menteri Agama Brunei Darussalam Indonesia Malaysia dan Singapura (MABIMS), serta ketiadaan laporan melihat hilal.

“Sidang isbat secara mufakat telah menetapkan 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Sabtu, 22 April 2023,” ungkap Yaqut, Kamis (20/4).

Yaqut menjelaskan, Indonesia bersama dengan negara-negara Asian masuk dalam anggota MABIMS (Menteri Agama Brunei Darussalam Indonesia Malaysia Singapura) yang pada tahun 2021 lalu telah menyepakati kriteria visibilitas hilal atau dikenal dengan Imkanur Rukyat yaitu tinggi hilal tiga derajat dan sudut elongasi 6,4 derajat.

“Kesepakatan ini menjadi pedoman di empat negara dan sudah sangat moderat,” ucap Yaqut.

Dia berharap, masyarakat tidak menonjolkan perbedaan jika terdapat perbedaan pelaksanaan Idulfitri, namun mencari titik temu dari persamaan yang mungkin dimiliki.

“Kita harus saling toleransi, menghargai satu dengan yang lain,” tandas Yaqut.

BERITA TERKAIT
dishub

Atur Lalin untuk Mudahkan Mobilitas Warga, Pemprov DKI Siap Sambut Jemaah Salat Idulfitri di Balai Kota

Kamis, 20 April 2023 4037

Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan Saat Idulfitri 1444 H

Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan Saat Idulfitri 1444 H

Rabu, 19 April 2023 1230

Pedagang Kulit Ketupat di Palmerah Mulai Diserbu Pembeli

Pedagang Kulit Ketupat di Palmerah Mulai Diserbu Pembeli

Kamis, 20 April 2023 1408

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks