Pj Gubernur Heru Pastikan Stok Daging dan Ikan Aman Selama Lebaran

Selasa, 18 April 2023 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 1087

Stok Daging dan Ikan Aman Selama Lebaran

(Foto: Istimewa)

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono memastikan stok daging sapi, daging ayam, dan ikan aman menjelang Lebaran hingga Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah.

Stoknya cukup untuk memenuhi kebutuhan warga Jakarta

Hal tersebut disampaikan Pj Gubernur Heru seusai meninjau langsung kesiapan stok daging sapi, daging ayam, dan ikan di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Cakung Perumda Dharma Jaya, Jalan Penggilingan Raya, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Selasa (18/4).

"Hari ini, saya datang untuk memastikan kesiapan Perumda Dharma Jaya dalam menyediakan stok daging sapi, daging ayam, dan ikan untuk kebutuhan Lebaran. Stoknya cukup untuk memenuhi kebutuhan warga Jakarta," kata Pj Gubernur Heru, dalam Siaran Pers PPID Pemprov DKI Jakarta.

Selain itu, Pj Gubernur Heru turut memastikan harga daging ayam, daging sapi, dan ikan tidak mengalami kenaikan, karena Perumda Dharma Jaya akan terus melakukan pemantauan harga.

"Jadi, semua kebutuhan kita siapkan sampai hari H Lebaran. Begitu pula dengan pemantauan harga, sehingga warga tidak perlu khawatir," imbuh Pj Gubernur Heru.

Sementara itu, Direktur Utama Perumda Dharma Jaya, Raditya Endra Budiman menambahkan, saat ini telah tersedia stok daging sapi sebanyak 500 ton, daging ayam 500 ton, dan ikan 300 ton. Seluruhnya disediakan untuk memenuhi kebutuhan warga Jakarta hingga Lebaran tiba. Raditya menjamin harga daging sapi dan ayam yang didistribusikan tidak akan mengalami kenaikan. Perumda Dharma Jaya memastikan harga tersebut stabil.

"Kalau daging yang didistribusikan oleh Dharma Jaya, Insyaallah saya jamin tidak ada kenaikan," tegas Raditya.

Dalam kunjungannya tersebut, Pj Gubernur Heru didampingi Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta Sri Haryati serta Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian DKI Jakarta Suharini Eliawati.

BERITA TERKAIT
Perumda Dharma Jaya Buka Lagi Dua Gerai Daging Baru

Perumda Dharma Jaya Buka Lagi Dua Gerai Daging Baru

Senin, 17 April 2023 2921

Stok Kebutuhan Daging di Jakarta Dipastikan Aman

Stok Kebutuhan Daging di Jakarta Dipastikan Aman

Senin, 20 Maret 2023 2005

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks