Program Entrepreneur Hub Jakarta 2023 Resmi Dimulai

Rabu, 05 April 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1449

Entrepreneur Hub Jakarta Tahun 2023 Diresmikan

(Foto: Nurito)

Program Entrepreneur Hub Jakarta 2023, Rabu (5/4), resmi dimulai di Hotel JS Luwansa Jalan HR Rasuna Said No 22, Kelurahan Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan.

M ewujudkan wirausaha mapan, usaha yang inovatif dan berkelanjutan.

Kegiatan yang dihelat Kementerian Koperasi dan UKM ini untuk mempercepat target Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, berupa rasio wirausaha sebesar 3,95 persen.

Menteri Koperasi dan UKM Republik Indonesia, Teten Masduki berharap, dari kegiatan ini akan lahir entrepreneur-entrepreneur handal yang mampu bersaing dengan dunia luar.  

Menurut Teten, program Entrepreneur Hub ini akan berlangsung selama tiga bulan dan diisi dengan berbagai pelatihan untuk meningkatkan skill peserta yang merupakan anggota Jakpreneur.  

"Kegiatan mengangkat tema pengembangan ekosistem kewirausahaan untuk mewujudkan wirausaha mapan, usaha yang inovatif dan berkelanjutan. Kegiatannya meliputi  pelatihan dan mentoring bagi Jakpreneur,"ucap Teten.

Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Edi Sumantri, yang hadir dalam kegiatan ini, mengucapkan terima kasih dan apresiasi pada Kementerian Koperasi dan UKM yang telah menyediakan ruang bagi para pelaku UMKM binaan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Kita berharap ,pelaku usaha memiliki tambahan wawasan kewirausahaan," ujarnya.

Disebutkan, program Entrepreneur Hub Jakarta ini dimulai dari kurasi para stakeholder, hingga  diketemukan 100 orang pelaku usaha yang berpotensi dan dapat dikembangkan menjadi lebih besar.

BERITA TERKAIT
PPKD Jaksel Berupaya Tekan Terus Angka Pengangguran

PPKD Jaksel Targetkan 1.100 Warga Dapat Pelatihan Kerja Tahun Ini

Rabu, 05 April 2023 1013

Pemprov DKI Juarai Humas Enterprneur Award Pada Jakarta Marketing Week 2021

Pemprov DKI Juarai Humas Enterpreneur Award Pada Jakarta Marketing Week 2021

Jumat, 11 Juni 2021 1588

Walikota Sambut Baik Pemberian Bantuan Aplikasi Bagi UMKM di Jakarta Utara

Pelatihan UMKM Bermutu di Jakarta Utara Diikuti 100 Peserta

Senin, 06 Desember 2021 2321

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks