Marullah Nilai PWNU Sebagai Mitra Strategis Pemprov DKI

Senin, 03 April 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1573

Marullah Nilai PWNU Sebagai Mitra Strategis Pemprov DKI

(Foto: Nurito)

Organisasi Nahdlatul Ulama (NU) merupakan mitra strategis bagi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam mewujudkan pembangunan.

Sinergitas ini bisa menjadi contoh bagi kota lain di Indonesia.

Hal ini dikatakan Deputi Gubernur DKI Bidang Budaya dan Pariwisata, Marullah Matali, saat menghadiri Safari Ramadan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta di Gedung Sekretariat PWNU II DKI, Jalan TB Simatupang, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (3/4) sore.

Diungkapkan Marullah, dari sekitar 9,4 juta penduduk Jakarta diperkirakan sekitar 60 persennya merupakan kaum Nahdiyin atau warga NU. Dengan demikian, PWNU memiliki peran strategis dalam membantu Pemprov DKI melaksanakan pembangunan di Jakarta.

"PWNU adalah mitra yang sangat strategis bagi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta," kata Marullah.

Sebagai mitra strategis Pemprov DKI, ucap Marullah, tentunya PWNU DKI harus bisa jalan bersama dalam program pembangunan di Jakarta. Sehingga sinergitas ini bisa menjadi contoh bagi kota lain di Indonesia.

Dalam kegiatan ini, Marullah bersama pengurus PWNU menanam pohon pada salah satu sudut halaman gedung ini. Penanaman pohon ini sebagai simbol  gerakan wakaf satu juta pohon PWNU DKI Jakarta.

Kegiatan Safari Ramadan PWNU DKI Jakarta ini juga dihadiri Ketua Rais Syuriyah PWNU DKI KH Muhidin Ishak, Ketua Tanfidziyah Syamsul Maarif. Kemudian, pengurus PBNU KH Lutfi, anggota DPRD DKI Syarif dan Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin beserta jajarannya.

BERITA TERKAIT
Pj Gub DKI Takziah ke Rumah Duka Ketua MUI #2

Pj Gubernur dan Jajaran Takziah ke Rumah Duka KH Munahar Muchtar

Sabtu, 01 April 2023 2703

Marullah Matali Lepas 200 Duta Imam Tarawih_edit2

Marullah Matali Lepas 200 Duta Imam Tarawih 1444 Hijriah

Selasa, 21 Maret 2023 2244

Pj Gubernur Terima Audiensi PWNU DKI Jakarta

Pj Gubernur Terima Audiensi PWNU DKI Jakarta

Kamis, 15 Desember 2022 1946

Pererat Silaturahmi, Heru Temui PWNU DKI

Pererat Silaturahmi, Heru Temui PWNU DKI

Rabu, 26 Oktober 2022 1384

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks