Warga Jaksel Senang Ada Program Mudik dan Balik Gratis dari Pemprov DKI

Jumat, 24 Maret 2023 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 1988

Calon Pemudik Terus Datangi kantor Sudinhub Jaksel

(Foto: Nurito)

Program Mudik dan Balik Gratis yang diadakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan sangat diapresiasi warga.

Kami sangat berterimakasih dan mengapresiasi Pemprov DKI 

Salah seorang calon pemudik, warga RW 02, Kelurahan Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan, Soleh (45), mengaku sangat terbantu dengan adanya program tersebut. Sebab, dirinya bersama keluarga bisa mudik ke kampung halaman di Jawa Tengah tanpa biaya transportasi.

"Saya sudah secara online dan hari ini melakukan verifikasi. Saya senang sekali. Kami sangat berterimakasih dan mengapresiasi Pemprov DKI yang menyelenggarakan program Mudik dan Balik Gratis ini," ujarnya, Jumat (24/3).

Menurutnya, program Mudik dan Balik Gratis ini sangat membantu warga yang ingin berlebaran di kampung halaman, namun tak memiliki banyak uang.

"Apalagi kan pandemi COVID-19 membuat perekonomian belum stabil," ungkap lelaki yang berprofesi sebagai Ojek Online ini.

Sementara itu, dari pantauan Beritajakarta.id, calon peserta Mudik dan Balik Gratis Dinas Perhubungan DKI Jakarta yang sudah mendaftar secara online terus berdatangan ke kantor Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Selatan di Jalan MT Haryono, Pancoran, Jakarta Selatan untuk melakukan verifikasi faktual.

Kepala Seksi Angkutan Jalan Sudin Perhubungan Jakarta Selatan, Eko Haryanto menuturkan, usai mendaftar secara online, warga sudah mulai berdatangan sejak layanan verifikasi faktual dibuka Kamis (23/4) kemarin, pukul 08.00-16.00 WIB.

"Hari pertama kemarin, jumlah warga yang datang untuk meminta verifikasi data dan mendapatkan nomor keberangkatan sebanyak 150 orang. Mereka datang dari berbagai daerah di wilayah Jakarta Selatan," bebernya.

Menurutnya, setelah dilakukan validasi dan dinyatakan lolos verifikasi maka calon pemudik akan mendapatkan nomor keberangkatan.

"Petugas juga menginformasikan jadwal keberangkatan, nama bus dan nomor bangku calon pemudik. Sehingga, semua tertib karena sudah diatur sedemikian rupa sejak awal," ucapnya.

Ia menambahkan, satu orang pendaftar mengunakan satu akun. Pemilik akun ini bisa sekaligus mendaftarkan untuk anak dan isterinya. Pihaknya tidak melakukan pembatasan layanan karena sebelumnya mereka sudah mendaftarkan diri secara online. Hanya warga yang sudah mendaftarkan secara online yang akan dilayani petugas.

"Warga yang sudah mendaftar secara online, cukup datang membawa bukti pendaftaran online dan fotokopi KTP dan KK," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 39 Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya di Jaksel

Operasi Lintas Jaya di Jaksel Jaring 39 Pelanggar

Senin, 13 Maret 2023 1458

 70 Peserta Telah Selesai Ikuti Pelatihan MTU di PPKD Jaksel

70 Peserta Rampungkan Pelatihan Program MTU PPKD Jaksel

Jumat, 24 Maret 2023 2396

Program Mudik Gratis DKI Jakarta Tahun 2023

Pemprov DKI Bakal Gelar Program Mudik Gratis Tahun 2023, Simak Persyaratannya

Senin, 20 Maret 2023 1667

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks