Marullah Matali Lepas 200 Duta Imam Tarawih 1444 Hijriah

Selasa, 21 Maret 2023 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 2245

Marullah Matali Lepas 200 Duta Imam Tarawih_edit2

(Foto: Folmer)

Deputi Gubernur DKI Bidang Budaya dan Pariwisata DKI Jakarta, Marullah Matali melepas 200 Duta Imam Tarawih Ramadan 1444 H/2023 M di Balai Kota, Selasa (21/3). Program ini merupakan hasil kolaborasi Pemprov DKI Jakarta dengan Baznas Bazis DKI Jakarta dan Lembaga Bahasa dan Ilmu Alquran yang dilangsungkan setiap tahun.

Insya Allah semua dilancarkan urusannya

Sebanyak 200 dari 900 peserta yang mendaftar terpilih menjadi Duta Imam Tarawih di 800 masjid dan musala yang tersebar di Jakarta selama  bulan Ramadan 1444 H.

Dalam arahannya, Marullah Matali menyampaikan selamat kepada 200 Duta Imam Tarawih yang terpilih untuk bertugas menjadi imam tarawih di sejumlah masjid dan musala se-DKI Jakarta.

"Insya Allah semua dilancarkan urusannya. Yang paling penting konsisten dan jaga kesehatan karena Duta Imam Tarawih akan bertugas mulai tanggal 1 hingga 25 Ramadan," ujar Marullah Matali, Selasa (21/3).

Ia optimistis, kemampuan Duta Imam Tarawih Ramadan 1444 H  mumpuni karena sebelumnya telah diseleksi Lembaga Bahasa dan Ilmu Alquran (LBIQ) bersama Baznas Bazis DKI Jakarta. Kemudian materi yang disampaikan para Duta Imam Tarawih Ramadan tersebut akan memberikan kesejukan dan ketenangan bagi masyarakat Jakarta.

"Mudah mudahan para Duta Imam Tarawih Ramadan dapat menyebarkan syiar Islam di masjid-masjid dan musala," tuturnya.

Wakil Ketua II Baznas Bazis DKI Jakarta, Sahat Suharto menuturkan, pihaknya akan memberikan dana bantuan bagi 200 Duta Imam Tarawih selama menunaikan tugas di bulan Ramadan.

"Dana bantuan bagi 200 Duta Imam Tarawih sebagai bentuk rasa cinta warga Jakarta," katanya.

Sementara Kepala LBIQ DKI Jakarta, Supli Ali menambahkan, 200 Duta Imam Tawarih yang terpilih akan menunaikan tugas menjadi imam salat tarawih.

"Mereka akan berputar menunaikan tugas sebagai imam Tarawih ke sejumlah masjid dan musala. Kami sudah menyusun jadwal bagi 200 duta imam salat tarawih sejak hari pertama hingga ke 25 di bulan Ramadan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Baznas Bazis Jakarta Luncurkan Program Zakat Makin Berkah

Baznas Bazis Jakarta Luncurkan Program Zakat Makin Berkah

Jumat, 17 Maret 2023 2027

Askesra Sekda DKI Lepas 200 Duta Imam Tarawih Ramadan

Askesra Sekda DKI Lepas 200 Duta Imam Tarawih Ramadan

Rabu, 30 Maret 2022 2514

Ilham Habibi Bangga Jadi Duta Imam Tarawih

Jadi Duta Imam Tarawih, Ilham Habibi Senang Banyak Jalin Silaturahmi

Selasa, 04 Mei 2021 1603

Jadi Duta Imam, Haviz Bacakan Ayat Quaran Dari Hati

Jadi Duta Imam Tarawih, Haviz Menambah Pengetahuan dan Silaturahmi

Kamis, 06 Mei 2021 1676

Baznas Bazis DKI Jakarta Siapkan 12 Program Selama Ramadan 1443 H

Ini 12 Program Baznas Bazis DKI Selama Ramadan

Senin, 28 Maret 2022 2724

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks