Tangani Genangan, Petugas Buat Tali Air di Jl Dharma Griya Raya

Senin, 27 Februari 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 1349

Pembuatan Tali Air di Jalan Dharma Griya Raya

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 12 personel Sudin Bina Marga Jakarta Barat dibantu PPSU membuat tali air di Jalan Dharma Raya Griya, Blok G, Kompleks Perumahan Taman Semanan Indah, RW 12, Kelurahan Semanan, Kecamatan Kalideres.

Makanya agar air cepat surut kita buat tali air

Lurah Semanan,  Bayu Fadayen Gantha mengatakan, pembuatan tali air untuk mengantisipasi genangan yang kerap terjadi di lokasi.

“Saat hujan deras dengan durasi yang cukup lama, wilayah itu kerap tergenang. Makanya agar air cepat surut kita buat tali air,” ujar Bayu, Senin (27/2).

Dikatakan Bayu, pihaknya membuat enam tali air dengan lebar masing-masing mencapai 30 sentimeter dan mengalir langsung ke Kali Semanan.

“Setelah dibuat tali air, diharapkan ruas Jalan Dharma Raya Griya terbebas dari genangan saat hujan deras,” katanya.

Toni Roland (52), warga Perumahan Tamanan Semanan Indah mengapresiasi penanganan genangan yang dilakukan pihak kelurahan. Ia berharap, keberadaan enam tali air itu mampu mempercepat air mengalir ke Kali Semanan sehingga ruas jalan tidak tergenang.

“Saya mengapresiasi pembuatan tali air ini. Semoga ini bisa membantu upaya penanganan genangan di sini,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 PPSU dan Bina Marga Bersihkan Tali Air di Jalan Kamal Raya

Tangani Genangan, Petugas Bersihkan Tali Air di Jalan Kamal Raya

Jumat, 24 Februari 2023 1511

Tali Air di Jalan Letjend Suprapto Rampung

Pembuatan Tali Air di Jalan Letjen Suprapto Rampung

Sabtu, 26 Februari 2022 3159

 PPSU Buat Tali Air di Jl Taman Bintaro Barat

Petugas PPSU Buat Tali Air di Jl Taman Bintaro Barat

Jumat, 05 Januari 2018 2475

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks