50 Jakpreneur Jaktim Ikut Pelatihan Digital Marketing

Jumat, 17 Februari 2023 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2443

Pelatihan Digital Marketing Tahun 2023

(Foto: Istimewa)

Sebanyak 50 pelaku UKM binaan mengikuti pelatihan digital marketing atau pemasaran online melalui aplikasi Tiktok yang digelar Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi Usaha Kecil dan Menengah ( Sudin PPKUKM) Jakarta Timur, Jumat (17/2).

Pelatihan ini untuk meningkatkan penjualan produk anggota Jakpreneur 

Kepala Seksi Perindustrian Sudin PPKUKM Jakarta Timur, Denok Wahyuningtias mengatakan, kegiatan hasil sinergisitas dengan PT Berkah Niaga Digital ini sebagai upaya memaksimalkan peran digital marketing dalam mempromosikan produk Jakpreneur. Pelatihan diselenggarakan di Gedung Pusat Promosi Industri Kayu dan Meubel Jatinegara Kaum, Pulo Gadung.

"Pelatihan ini untuk meningkatkan penjualan produk anggota Jakpreneur dari 10 kecamatan," tuturnya.

Ia memaparkan, salah satu materi pelatihan yang diberikan kepada peserta yakni cara pemasaran secara online melalui aplikasi Tiktok.  

Sementara Siti Nur Aini, Jakpreneur binaan dari Kecamatan Duren Sawit mengaku senang telah diikutsertakan dalam pelatihan digital marketing.

"Alhamdulilah, saya bisa terbantu untuk memasarkan produk olahan makanan yakni aneka sambal dan frozen kepada pembeli melalui aplikasi Tiktok," paparnya.

Ia optimis, setelah mengikuti pelatihan digital marketing akan mampu meningkatkan penjualan produk olahan makanan kepada konsumen.  

"Saya berharap bisa menyelesaikan tahapan pelatihan sehingga menjadi wirausaha mandiri," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Parekraf Jakbar Akan Gelar Pelatihan

Sudin Parekraf Jakbar akan Gelar Pelatihan Videografer dan Digital Marketing

Rabu, 15 Februari 2023 1918

Sudin Parekraf Jakpus Gelar Bimtek Digital Marketing

Sudin Parekraf Jakpus Adakan Bimtek Digital Marketing

Senin, 14 November 2022 2132

Bimtek Digital Marketing Digelar di Kelurahan Pulau Kelapa

60 Peserta Ikut Bimtek Digital Marketing

Selasa, 29 Maret 2022 2552

Dinas Parekraf Gelar Pelatihan Digital Marketing Produk Kreatif

Dinas Parekraf Gelar Pelatihan Digital Marketing Produk Kreatif

Sabtu, 08 Oktober 2022 2158

Dinas Parekraf - Kemenparekraf Gelar Pelatihan Pemasaran Digital Bagi ASN

Dinas Parekraf-Kemenparekraf Gelar Pelatihan Pemasaran Digital Bagi ASN

Kamis, 22 September 2022 2086

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468997

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307712

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284327

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260941

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196575

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks