Selasa, 23 Juni 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Lopi Kasim 3358
(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)
Antusiasme warga terlihat saat mendatangi operasi beras dan daging murah di Kelurahan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (23/6).
Kepala Seksi Pemerintahan dan Ketertiban Kelurahan Cikini, Hamdani mengatakan, sedikitnya 7 ton beras dan 500 kilogram daging sapi dijual lebih murah dari harga pasar saat ini.
"
Beras 10 kilogram dijual seharga Rp 90 ribu dan untuk daging 1 kilogram dijual seharga Rp 70 ribu, jauh lebih murahlah dari harga di pasar ," ujarnya.Diharapkan, operasi pasar tersebut bisa membantu ekonomi warga di bulan Ramadan.
Gina (36), warga RW 03, Kelurahan Cikini mengatakan, sejak pagi sudah mengumpulkan KTP untuk membeli sejumlah sembako yang dijual.
"Adanya operasi pasar seperti ini sangat terbantulah, kalau bisa nanti dilakukan lagi," katanya.