Warga Bisa Cetak E-KTP di PTSP

Senin, 22 Juni 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 11915

Warga Jakpus Bisa Cetak Langsung E KTP di PTSP Walikota Jakpus

(Foto: Rudi Hermawan)

Walikota Jakarta Pusat, Mangara Pardede meresmikan penempatan perangkat pencetakan KTP elektronik (e-KTP) di loket Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), Kantor Walikota Jakarta Pusat, Jl Tanah Abang 1, Gambir, Senin (22/6).

Jadi masyarakat, khususnya di Jakarta Pusat yang sudah merekam di kelurahan bisa langsung cetak KTP elektronik di sini dan di Kelurahan Bungur

"Jadi masyarakat, khususnya di Jakarta Pusat yang sudah merekam di kelurahan bisa langsung cetak KTP elektronik di sini dan di Kelurahan Bungur," ujar Mangara, Senin (22/6).

Kepala Sudin Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Pusat, Warisih menuturkan, saat ini perangkat pencetakan e-KTP di Jakarta Pusat ada lima set yakni empat di Sudin Dukcapil dan satu di Kelurahan Bungur. Untuk pencetakan hanya bisa di lakukan di Kelurahan Bungur dan PTSP Kantor Walikota Jakarta Pusat.

Ia menambahkan, warga bisa mencetak KTP elektronik di PTSP Kantor Walikota Jakarta Pusat dengan catatan warga datang langsung ke lokasi layanan dengan membawa KTP lama, tidak ada perubahan data, tidak ganda atau tidak terdaftar di wilayah lain serta tidak ada perubahan alamat.

"Kalau tidak ada perubahan biodata bisa langsung di cetak di sini (PTSP Kantor Walikota Jakarta Pusat) dan kelurahan Bungur. Tapi kalau ada perubahan data harus melalui PTSP di kecamatan atau kelurahan," tuturnya.

Dikatakan Warisih, tercatat wajib KTP di Jakarta Pusat sebanyak 792.543 jiwa per Desember 2014. Berdasarkan data Kementerian Dalam Negeri yang sudah merekam sebanyak 47.000, sementara yang telah di cetak sebanyak 14.605 hingga pertengahan Juni 2015.

"Diharapkan warga yang belum melakukan perekaman agar segera melakukan perekaman di kelurahan masing-masing, sebab sebentar lagi akan di lakukan pilkada serentak, " tandasnya.

BERITA TERKAIT
PTSP Jakut Ujicoba Cetak KTP Elektronik

PTSP Jakut Uji Coba Cetak E-KTP

Senin, 01 Juni 2015 5945

Pekan Depan 5 PTSP Kota Miliki Alat Pencetak e-KTP

Kantor PTSP Punya Alat Cetak E-KTP

Senin, 11 Mei 2015 7785

 Jakut Butuh 80 Ribu Lembar Blangko E-KTP

Jakut Butuh 80 Ribu Lembar Blangko E-KTP

Jumat, 29 Mei 2015 20991

Urus KTP Elektronik Hilang atau Rusak Harus ke Sudin Dukcapil

KTP Hilang atau Rusak Diurus di Sudin Dukcapil

Sabtu, 30 Mei 2015 39263

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307893

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks