Tujuh Unit Pemadam Atasi Kebakaran Gudang Masjid Al Musyawarah

Kamis, 19 Januari 2023 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1795

 7 Unit Pemadam Atasi Kebakaran Gudang Masjid Al Musyawarah

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Tujuh unit mobil pemadam dengan kekuatan 27 personel Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Kamis (19/1), berhasil mengatasi api yang membakar gudang Masjid Al Musyawarah di Jl Raya Kelapa Nias RT 13/18 Kelurahan Kelas Gading Timur, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Api ditangani dalam waktu sekitar 30 menit

Perwira Piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Dede Budi mengatakan, pihaknya menerima informasi kejadian sekitar pukul 14.28 dari warga melalui telepon seluler ke comand centre.

"Kita segera kirim tujuh unit mobil pemadam dengan kekuatan 27 personel," katanya, Kamis (19/1).

Dijelaskan Dedi, saat petugas pertama tiba di lokasi sekitar pukul 14.35 kondisi api di bangunan satu lantai itu sudah membesar.  Selanjutnya, petugas pun langsung melakukan penanganan terhadap bangunan yang letaknya tepat di bagian belakang sisi timur masjid.

Setelah dilakukan penanganan sekitar 30 menit, menjelang pukul 15.00 proses pemadaman rampung dan dinyatakan selesai. Dipastikan, kejadian tidak sampai mengakibatkan korban jiwa maupun luka berat.

"Dugaan pemicu kebakaran korsleting listrik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 3 Unit Pemadam Atasi Kebakaran di Permukiman Kampung Bandan

Tiga Unit Pemadam Atasi Kebakaran di Kampung Bandan

Kamis, 12 Januari 2023 1891

 Empat Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Batu Ampar

Empat Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Batu Ampar

Rabu, 11 Januari 2023 1534

 67 RW di Jakut dan Kepulauan Seribu Diedukasi Pencegahan Kebakaran

67 RW di Jakut dan Kepulauan Seribu Telah Diedukasi Pencegahan Kebakaran

Rabu, 11 Januari 2023 1441

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks