Produk Panganan Bazar Peringatan Hari Ibu di Cilincing Aman Dikonsumsi

Kamis, 22 Desember 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 2135

Produk Panganan Bazar Perayaan Hari Ibu di Cilincing Dipastikan Aman

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta memastikan seluruh produk panganan yang dijajakan dalam bazar Peringatan Hari Ibu di Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, aman dan layak konsumsi.

Pemeriksaan meliputi kandungan formalin, boraks, rhodamin b dan metanil yellow. Kita lakukan pemeriksaan di tempat

Sub Koordinator Pengawas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (KUKM) Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Rosita Tambunan mengatakan, untuk memastikan seluruh panganan yang dijajakan dalam bazar aman dari paparan zat berbahaya, pihaknya telah melakukan pemeriksaan sampel produk. Keseluruhan produk yang diperiksa sebanyak 30 sampel.

"Pemeriksaan meliputi kandungan formalin, boraks, rhodamin b dan metanil yellow. Kita lakukan pemeriksaan di tempat," ujar Rosita, Kamis (22/12).

Ditambahkan Rosita, proses pemeriksaan setiap sampel membutuhkan waktu antara 5-10 menit. Berbagai produk yang diuji terdiri dari makanan ringan dan lauk pauk.

"Setelah hasil pengujian, kita pastikan aman karena tidak ada yang terpapar bahan berbahaya bagi kesehatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas KPKP Uji Produk Pangan Dua Swalayan di Kelapa Gading

Dinas KPKP Uji Produk Pangan di Jakut

Kamis, 12 April 2018 1118

Sudin Kesehatan Jaktim Dirikan Posko Kesehatan di Dua Terminal

Sudin Kesehatan Jaktim Dirikan Posko Kesehatan di Dua Terminal

Kamis, 22 Desember 2022 1802

Sudin KPKP Jakpus Pastikan Stok Pangan Selama Bulan Ramadhan Aman

Sudin KPKP Jakpus Pastikan Stok Pangan Aman Selama Ramadan

Senin, 09 Maret 2020 2067

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307791

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks