Pembangunan Saluran Air Tahap IV di Jaktim Rampung

Kamis, 15 Desember 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2134

Pembangunan Saluran Air Tahap IV di Jaktim Rampung

(Foto: Nurito)

Pembangunan saluran air tahap IV yang tersebar di enam lokasi di wilayah Jakarta Timur, kini telah rampung. Namun, pihak kontraktor masih memiliki kewajiban untuk pemeliharaan selama enam bulan ke depan.

Kontraktor melakukan provisional hand over (PHO) ke Sudin SDA Jakarta Timur,

Kasi Pembangunan dan Peningkatan Drainase Sudin Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Timur, Tengku Saugi Zikri menjelaskan, pada hari ini kontraktor melakukan provisional hand over (PHO) dengan pihaknya untuk pekerjaan saluran air yang berada di dalam area Mabes TNI Cilangkap. Sebelumnya, Rabu (14/12) kemarin, PHO dilakukan di Jl Waru RW 02 Cilangkap.

"Alhamdulillah pekerjaan pembangunan saluran air tahap empat sudah selesai. Saat ini tinggal PHO saja dan hari ini PHO untuk pembangunan saluran air di Jl Mabes TNI yang ada di area Mabes TNI Cilangkap," kata Saugi, Kamis (15/12).

Menurutnya, selain di area Mabes TNI, PHO juga akan dilakukan di area rumah pompa ASMI dan Cawang Wika. Di dua lokasi itu ada proyek pengadaan dua genset berikut dengan panelnya, sebagai cadangan pengoperasian pompa saat aliran listrik padam.

Disebutkan, enam saluran air baru yang dibangun tahap empat ini masing-masing adalah saluran air di Jalan Makmur menuju Pesantren Al Hamid, Kelurahan Munjul, sepanjang 514 meter, menggunakan material box culvert ukuran 80 sentimeter dan U-ditch ukuran 80x80 sentimeter.

Kemudian saluran air Jalan Makmur menuju Waduk Munjul sepanjang 252 meter menggunakan U-ditch ukuran 60x60 sentimeter dan box culvert ukuran 60 sentimeter. Saluran air di Jalan Waru I, Jalan Waru II dan Jalan Basuki II, RW 02 Cilangkap sepanjang 383 meter menggunakan beton U-ditch ukuran 60x60 sentimeter.

Lalu, saluran air di Jalan Malaka Hijau VIII, Pondok Kopi sepanjang 260 meter menggunakan beton U-ditch ukuran 60x60 sentimeter, 80x80 sentimeter dan 100x100 sentimeter serta box culvert ukuran 60 dan 80 sentimeter. 

Selanjutnya, saluran air Jalan Persatuan II, RT 09/08, Kelapa Dua Wetan, sepanjang 443 meter menggunakan U-ditch ukuran 60x60 sentimeter dan 80x80 sentimeter, dan saluran air di dalam Komplek Mabes TNI sepanjang 808 meter, menggunakan U-ditch ukuran 60x60 sentimeter.

BERITA TERKAIT
Pembangunan Saluran Air Jl Waru Cilangkap Rampung

Pembangunan Saluran Air Jl Waru Cilangkap Rampung

Senin, 21 November 2022 1839

Pembangunan Crossing Saluran Air di Jl Raden Inten Rampung

Pembangunan Crossing Saluran di Jl Raden Inten Rampung

Senin, 31 Oktober 2022 1819

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307843

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks