Pemprov DKI Gelar Percepatan Penyelesaian Tindak Lanjut LHP BPK

Senin, 12 Desember 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 1668

Pemprov DKI Gelar Konsinyering Tindaklanjut LHP BPK tahun 2022

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar konsinyering percepatan penyelesaian tindak lanjut rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) tahun 2022 dan tahun-tahun sebelumnya di Candi Bentar, Putri Duyung Cottage, Ancol, Jakarta Utara.

Ini kesempatan kita agar temuan sebelumnya bisa diselesaikan

Kegiatan dengan tema ‘Optimalisasi Penyelesaian Rekomendasi BPK untuk Peningkatan Akuntabilitas Pemerintah Provinsi DKI Jakarta’ itu dilaksanakan mulai Senin (12/12) hingga Kamis (15/12) mendatang.

Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) DKI Jakarta, Uus Kuswanto berharap seluruh jajaran OPD bisa menindaklanjuti LHP dan memanfaatkan momentum kegiatan untuk melakukan perbaikan. Dengan begitu, capaian tindak lanjut LHP yang masih bermasalah bisa diselesaikan secara maksimal.

"Ini kesempatan kita agar temuan sebelumnya bisa diselesaikan," ujar Uus, Senin (12/12).

Dikatakan Uus, pihaknya optimistis capaian tindak lanjut hasil temuan dalam LHP tahun 2022 bisa mencapai sebesar 95 persen. Bahkan, pihaknya berharap konsinyering yang digelar pada hari ini mampu meningkatkan penyelesaian temuan hingga melebihi target tersebut.

"Kita sudah lima kali mendapat WTP merupakan sebuah apresiasi dari BPK. Mempertahankan memang sulit, tapi saya yakin jajaran pemprov bisa mempertahankan dan mendapat WTP keenam kali," ujarnya.

Inspektur Provinsi DKI Jakarta, Syaefuloh Hidayat menambahkan, berdasarkan LHP BPK tahun 2022 terdapat sekitar 11 ribu temuan, di mana sebanyak sekitar 9.000 di antaranya sudah diselesaikan.

"Capaian nasional sekitar 75 persen. Kita berharap hasil konsinyering ini bisa merampungkan sisanya sehingga mencapai target 95 persen," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Inspektorat DKI Jakarta Tegaskan Temuan BPK Bersifat Administratif pada LKPD Tahun Anggaran 2020, Ta

Inspektorat DKI Jakarta Tegaskan Temuan BPK Bersifat Administratif pada LKPD Tahun Anggaran 2020, Tak Timbulkan Kerugian Negara

Minggu, 08 Agustus 2021 1167

Pemprov DKI Sukses Pertahankan Hattrick Opini WTP dari BPK RI

Pemprov DKI Sukses Pertahankan Hattrick Opini WTP dari BPK RI

Senin, 22 Juni 2020 4011

Dua Aset Pemprov DKI di Jaksel Dipasangi Plang

Dua Aset Pemprov DKI di Jaksel Dipasangi Plang

Senin, 23 Juli 2018 1894

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks