Sabtu, 03 Desember 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 1714
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
12 pohon produktif ditanam di wilayah RT 09/03, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Lurah Ragunan, Nurcahya mengatakan, 12 pohon yang ditanam terdiri dari mangga, sukun, jambu air dan alpukat. Penanaman pohon melibatkan warga, para pengurus RW hingga jajaran kelurahan.
"Aksi tanam pohon produktif dilakukan untuk mendukung program pemerintah dalam gerakan penanaman satu juta pohon," ujarnya, Sabtu (3/12).
Ia menjelaskan, aksi penanaman pohon ini sebelumnya telah disosialisasikan kepada warga di tiap RT dan RW. Dalam sosialisasi tersebut, warga diinformasikan penanaman pohon dimulai dengan kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan.
"Kami juga minta warga agar menanam minimal satu pohon di rumah masing-masing," katanya.
.
Nur Elida (42), warga RT 09/03, Rag
unan mendukung kegiatan penanaman pohon di lahan kosong dan jalur hijau di wilayahnya. Terlebih, lahan yang ditanami pohon sudah lama berkondisi kosong hingga tampak gersang."Dengan makin banyaknya pohon, lingkungan kami jadi lebih hijau dan asri. Kalau sudah berbuah, bisa dikonsumsi warga," tandasnya.