Jumat, 11 November 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1769
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Perbaikan jalan lingkungan amblas di Jatipadang Utara RT 09/02 Kelurahan Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, yang dilakukan sejak Jumat (4/11) lalu, ditargetkan selesai akhir bulan ini.
Kasudin Bina Marga Jakarta Selatan, Heru Suwondo mengatakan, jalan sepanjang lima meter ini amblas karena dinding turap saluran di bawahnya rusak tergerus air.
"Saat ini kami terlebih dahulu memperbaiki dinding turap saluran penahan jalan yang rusak," tuturnya, Jumat (11/11).
Setelah dinding turap diperbaiki, ucap Heru, selanjutnya akan ditutup dengan plat beton kemudian baru dilakukan pengaspalan jalan. Pekerjaan dilakukan lima personel Satgas Bina Marga Kecamatan Pasar Minggu
"Penge
rjaan ditargetkan kelar dua pekan ke depan," tandasnya.