Situ Sungai Bambu akan Ditata Jadi Kawasan Wisata

Senin, 08 Juni 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Agustian Anas 3757

Situ Sungai Bambu Akan Ditata Jadi Kawasan Wisata

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara berencana menata ulang Situ Sungai Bambu yang terletak di RW 06, Kelurahan Sungai Bambu, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Nantinya, Situ Sungai Bambu akan diintegrasikan dengan ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) Sungai Bambu yang letaknya berdampingan. Tak hanya menjadi penampungan air, Situ juga direncanakan memiliki fungsi wisata.

Selama ini fungsinya memang belum dimaksimalkan. Nanti kita akan usulkan ditata dan terintegrasi dengan RPTRA

Situ Sungai Bambu yang saat ini hanya memiliki luas 1.000 meter persegi akan diperluas. Turap seputar Situ yang banyak mengalami kerusakan pun akan diperbaiki. Selain itu, sejumlah fasilitas seperti jogging track, sarana permainan anak, dan taman juga akan difungsikan maksimal untuk mendukung keberadaan Situ sebagai kawasan wisata.

Wakil Walikota Jakarta Utara, Wahyu Haryadi mengatakan, keberadaan Situ Sungai Bambu yang dibangun sekitar tahun 1990-an itu kurang dimanfaatkan secara maksimal. Oleh karena itu, pihaknya berencana melakukan penataan untuk mengoptimalkan peran Situ tidak hanya sebagai penampungan air.

"Selama ini fungsinya memang belum dimaksimalkan. Nanti kita akan usulkan ditata dan terintegrasi dengan RPTRA," ujar Wahyu, Senin (8/6).

Diungkapkan Wahyu, agar layak menjadi obyek wisata, akan ditempatkan perahu bebek-bebekan dalam Situ. Sebagai pendukung, Situ pun nantinya akan dijadikan kolam pemancingan bagi warga.

"Kemarin, kita sudah mulai melakukan pembersihan dan menabur 10.000 bibit ikan Nila serta Lele. Kita akan minta SKPD terkait melakukan kajian dan mengajukan usulan agar penataan Situ bisa segera terealisasi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Situ Aneka Elok Disulap Jadi Destinasi Wisata Air

Situ Aneka Elok akan Dijadikan Destinasi Wisata Air

Jumat, 22 Mei 2015 4772

 Pujasera di Pulau Untung Jawa akan Direnovasi

Pujasera di Pulau Untung Jawa akan Direnovasi

Jumat, 05 Juni 2015 3878

kecamatan tambora

Pemprov DKI Ajak Warga Lestarikan Budaya Betawi

Sabtu, 06 Juni 2015 4444

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307842

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks