Saluran Air di Jalan Percetakan Negara IX Dikuras

Senin, 24 Oktober 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1611

Satpel SDA Cempaka Putih Kuras Saluran Air di Jalan Percetakan Negara IX

(Foto: Folmer)

Belasan personel Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat menguras saluran air di Jalan Percetakan Negara IX, Kelurahan Rawasari.

Warga meminta pengurasan agar saluran di Jalan Percetakan Negara IX berfungsi optimal

Kepala Satpel SDA Kecamatan Cempaka Putih, Subandi mengatakan, personelnya dikerahkan untuk menindaklanjuti aspirasi warga yang disampaikan melalui pengurus RW 04 Rawasari yang meminta saluran air di Jalan Percetakan Negara IX dikuras.

"Warga meminta pengurasan agar saluran di Jalan Percetakan Negara IX berfungsi optimal menampung air saat hujan lebat turun," ujar Subandi, Senin (24/10).

Ia mengungkapkan, pihaknya mengerahkan sebanyak 15 personel untuk menguras endapan lumpur saluran di sepanjang Jalan Percetakan Negar IX. Pengerjaan sudah dilakukan sejak Jumat (21/10).

"Panjang saluran air yang dikuras sekitar 800 meter berukuran lebar 60 sentimeter dan ketinggian 80 sentimeter," ungkapnya.

Ia menambahkan, saluran yang telah berhasil dikuras hingga saat ini sepanjang 300 meter dengan ketebalan endapan lumpur 20 hingga 30 centimeter.

"Kami menargetkan pengurasan saluran di sepanjang Jalan Percetakan Negara IX rampung masih berlangsung hingga 21 hari ke depan sejak dikerjakan,” tambahnya.

BERITA TERKAIT
Genangan Tiga Ruas Jalan di Cempaka Putih Sudah Surut

Genangan di Tiga Ruas Jalan di Cempaka Putih Surut

Kamis, 06 Oktober 2022 2295

Saluran Air di jalan Percetakan Negara Raya Dikuras

Kapasitas Saluran Air Jalan Percetakan Negara Raya Ditambah

Sabtu, 24 September 2022 1801

Saluran Air Pemukiman Warga di Cempaka Putih Timur Diperbaiki

Saluran Air Permukiman Warga di Cempaka Putih Timur Diperbaiki

Selasa, 02 Agustus 2022 1161

Normalisasi Jl Cempaka Putih Tengah Sudah 70 Persen

Perbaikan Saluran di Jalan Cempaka Putih Tengah Ditarget Kelar Pekan Depan

Kamis, 30 Juni 2022 1925

Pengurasan Saluran Duri Selatan 1 Capai 80 Persen

Pengurasan Saluran Jl Duri Selatan 1 Rampung Pekan Ini

Rabu, 12 Oktober 2022 1773

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks