Mirdiyanti Heru Budi Hartono Dilantik Jadi Penjabat PKK DKI

Senin, 17 Oktober 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 2409

 Ketua Umum TP PKK Pusat Lantik Pejabat TP PKK Provinsi DKI Jakarta

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Ketua Umum Tim Penggerak (TP) PKK Pusat, Tri Tito Karnavian melantik Mirdiyanti Heru Budi Hartono sebagai penjabat TP PKK DKI Jakarta di Ruang Sasana Bhakti Praja, Lantai 3, Gedung C Kemendagri, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.

Tugas-tugas dari 10 program TP PKK

Dalam arahannya, Tri mengatakan, pelantikan hari ini merupakan dinamisasi organisasi,  karena ketua TP PKK merupakan pendamping dari kepala daerah setempat.

"Saya yakin ibu-ibu sudah tahu dan mengerti apa itu tugas-tugas dari 10 program TP PKK yang mencakup seluruh aspek kehidupan masyarakat," ujarnya, Senin (17/10).

Tri menuturkan, PKK juga merupakan mitra dan pendamping dari pemerintah yang melaksanakan semua program sesuai dengan prioritas wilayah masing-masing.

Misalnya penurunan penanganan angka stunting, penanganan dampak COVID-19, pengembangan usaha produktif berskala rumah tangga serta peningkatan pendidikan dasar dan sebagainya.

"Saya mohon agar ibu-ibu PKK yang baru menjabat dapat melanjutkan program yang sudah dilakukan ketua lama. Saya ucapkan selamat bertugas pada ibu-ibu TP PKK yang baru dilantik," ucapnya.

Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian mengucapkan selamat kepada TP PKK yang baru dilantik. Program-program PKK yang sudah berjalan diharapkan bisa terus dilanjutkan.

"Belajar dari tahun lalu saat pandemi, peran PKK sangat penting sekali dalam membantu pemerintah. Salah satunya soal kampanye protokol kesehatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wagub Ariza Berharap Pelayanan Kesehatan Semakin Fokus Pada Kebutuhan Masyarakat

Pelantikan Pengurus IDI Jakarta, Wagub Ariza Berharap Pelayanan Kesehatan Semakin Fokus Pada Kebutuhan Masyarakat

Minggu, 28 Agustus 2022 1129

Fery Farhati Ucapkan Terimakasih Pada Kader PKK DKI Jakarta

Fery Farhati Ucapkan Terima Kasih Pada Kader PKK

Kamis, 13 Oktober 2022 1974

Gubernur Lantik Dua Pejabat Eselon II

Gubernur Lantik Dirut RSUD Budhi Asih dan Kaban PPBJ

Senin, 08 Agustus 2022 14658

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks