Dinas LH Siagakan Mobil Toilet di Acara Terima Kasih Jakarta

Minggu, 16 Oktober 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 2204

Dinas LH Siagakan 4 Toilet Mobil di Gelaran Terima Kasih Jakarta

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta menyiagakan empat unit mobil toilet (toilet mobile) dalam acara Terima Kasih Jakarta.

Tersedia empat mobil toilet yang bisa dimanfaatkan masyarakat

Mobil toilet tersebut akan disebar di beberapa titik, khususnya di pusat konsentrasi massa di sekitar Balai Kota DKI Jakarta.

Kepala Seksi Penyuluhan dan Hubungan Masyarakat Dinas LH  DKI Jakarta, Yogi Ikhwan merinci, satu unit mobil toilet ditempatkan di Balai Kota, tepatnya di samping Masjid Fatahilah.

Tiga mobil toilet lainnya disediakan di setiap

sisi panggung di Jalan Medan Merdeka Selatan sisi Utara

“Tersedia empat mobil toilet yang bisa dimanfaatkan masyarakat,” ucap Yogi, Minggu (16/10).

Yogi menyampaikan, fasilitas ini disediakan untuk masyarakat yang membutuhkan toilet selama mengikuti acara Terima Kasih Jakarta.

Selain mobil toilet, Dinas LH DKI Jakarta juga menyiagakan puluhan petugas kebersihan di lokasi acara.

“Yang lain juga disiagakan di HBKB. Setelah HBKB selesai, ada penambahan personel untuk mendukung acara Terima Kasih Jakarta,” tandas Yogi.

BERITA TERKAIT
Belasan Ribu Pelari Meriahkan Jakarta Marathon 2022

Belasan Ribu Pelari Meriahkan Jakarta Marathon 2022

Minggu, 16 Oktober 2022 1939

Ribuan Warga Padati Balai Kota dan Jalan Merdeka Selatan

Ribuan Warga Padati Balai Kota dan Jalan Merdeka Selatan

Minggu, 16 Oktober 2022 1612

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks