Pasar Tradisional di Jakarta Bebas Beras Plastik

Kamis, 04 Juni 2015 Reporter: Andry Editor: Agustian Anas 3409

Pemprov DKI Pastikan Jakarta Aman dari Peredaran Beras Plastik

(Foto: Ilustrasi)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan seluruh pasar tradisional di Jakarta aman dari peredaran beras berbahan plastik atau sintetis.

Kita sudah lakukan pengecekan peredaran beras berbahan sintetis ini di pasar tradisional‎ dengan menginstrusikan seluruh manajer area dan juga kepala pasar

Hal itu dipastikan berdasarkan hasil ‎pengecekan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI PD Pasar Jaya di 153 pasar tradisional yang ada di wilayah Jakarta.

‎Direktur Utama (Dirut) PD Pasar Jaya, Djangga Lubis mengatakan, dalam rangka mencegah peredaran beras palsu berbahan sintetis di DKI, pihaknya telah menginstrusikan ke para manajer area dan kepala pasar untuk mengecek beras tersebut di pasar tradisional.

"Kita sudah lakukan pengecekan peredaran beras berbahan sintetis ini di pasar tradisional‎ dengan menginstrusikan seluruh manajer area dan juga kepala pasar," katanya, Kamis (4/6).

Ia mengungkapkan, ‎selain diminta melakukan pengecekan, para manajer area dan kepala pasar tradisional juga sekaligus diperintahkan untuk memberitahukan kepada seluruh pedagang beras terkait langkah antisipasi peredaran beras sintetis ini.

‎"Mereka para manajer area dan kepala pasar juga kita minta beritahukan ke pedagang beras untuk mencegah masuknya beras sintetis di pasar tradisional," ungkapnya.

Djangga mengatakan, dari hasil pengecekan di seluruh pasar tradisional, peredaran beras palsu berbahan sintetis, tidak ditemukan. Sampai kini, pihaknya masih terus memonitoring peredaran beras tersebut bersama dengan instansi terkait.

"Monitoring masih terus menerus kita lakukan bersama Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) DKI Jakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dua Kali Operasi Beras Plastik Di Jakut Nihil

Sidak 20 Pasar, Jakut Aman dari Beras Plastik

Selasa, 26 Mei 2015 2061

Pasar Tradisional di Jakarta Aman dari Beras Plastik

Pasar Tradisional di Jakarta Aman dari Beras Plastik

Senin, 25 Mei 2015 3130

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks