Basuki: RPTRA Jangan Sampai Dikuasai Preman

Minggu, 31 Mei 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 5061

RPTRA Kenanga di Resmikan, Basuki: Segala Usia Akan Betah

(Foto: Rudi Hermawan)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama berpesan kepada aparat kelurahan dan warga untuk bersama-sama menjaga serta merawat Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) yang sudah rampung dibangun. Ia mengharapkan agar jangan sampai RPTRA dikuasai oknum preman untuk menjadi ladang pungutan liar baru.

Kami harapkan bapak ibu melaporkan jika ada oknum preman yang mengusai dan membisniskan RPTRA

"Kami harapkan bapak ibu melaporkan jika ada oknum preman yang mengusai dan membisniskan RPTRA. Dan lurah bisa menentukan, jika ada warga yang tidak mampu untuk menyewa gedung untuk menikah, bisa memanfaatkan RPTRA gratis tidak perlu sewa anggap saja angpao dari Pemprov DKI. Jadi kalau nikah tidak perlu tutup jalan," kata Basuki usai meresmikan RPTRA Kenanga di Jalan Tidore, Kelurahan Cideng, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (30/5) malam.

Basuki menuturkan, RPTRA Kenanga sangat strategis untuk melakukan kegiatan multifungsi. Ruang terbuka ini juga dapat dipergunakan untuk masyarakat  untuk berinteraksi. Mulai dari orang dewasa hingga anak-anak

"Jadi serbaguna taman ini. Dari yang dari janin sampai dewasa bisa menggunakan taman ini. Pasti semua angkatan umur betah," ujar Basuki.

RPTRA Kenanga ini merupakan salah satu taman target program Pemprov DKI Jakarta. Taman ini dilengkapi dengan ruang Karang Taruna, ruang PKK, musola, posyandu serta ruang sekretariat RW. 

BERITA TERKAIT
Pembangunan RPTRA Cideng Hampir Rampung

Pembangunan RPTRA Cideng Hampir Rampung

Sabtu, 23 Mei 2015 5222

RPTRA Bisa Membuat Anak Kreatif

Basuki: RPTRA Bisa Membuat Anak Kreatif

Kamis, 21 Mei 2015 6443

Taman Tidak Boleh Dirubah Menjadi RPTRA

RPTRA Harus Dibangun di Pemukiman Padat Penduduk

Kamis, 21 Mei 2015 7028

 DKI Targetkan 60 RPTRA Selesai Tahun Ini

2017, DKI Targetkan Bangun 300 RPTRA

Kamis, 21 Mei 2015 8333

Pembangunan RPTRA Cideng Hampir Rampung

Pembangunan RPTRA Cideng Hampir Rampung

Sabtu, 23 Mei 2015 5222

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks