Pembangunan Saluran Air di Lubang Buaya Rampung

Jumat, 16 September 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1932

Pembangunan Saluran Air di Lubang Buaya Rampung

(Foto: Nurito)

Pembangunan saluran air di Jalan Al Baidho, Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, yang dimulai pada pertengahan Mei 2022 lalu,  kini telah rampung.

Mudah-mudahan ini dapat mengatasi genangan

Kasi Pembangunan dan Peningkatan Drainase Sudin Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Timur, Tengku Saugi Zikri mengatakan, panjang saluran air yang dibangun di Jalan Al Baidho ini mencapai 674 meter. Diharapkan, dengan selesainya pembangunan ini, genangan di lokasi tersebut dapat teratasi.

"Mudah-mudahan ini dapat mengatasi genangan yang terjadi saat musim hujan," kata Saugi, Jumat (16/9).

Menurutnya, saluran air yang dibangun ini menggunakan material U- ditch ukuran 60x60x120 sentimeter sepanjang 393 meter. Kemudian U-ditch 80x80x120 sentimeter ada 249 meter dan box culvert ukuran 60x60x100 sentimeter ada 16 meter.

"Pembangunan saluran ini menindaklanjuti usulan warga yang disampaikan melalui Musrenbang," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Pembangunan Saluran Air

Pembangunan Saluran Air di Jalan Pendidikan Diapresiasi Warga

Selasa, 13 September 2022 1959

Sudin SDA Jaktim Akan Bangun 16 Saluran Air Baru Tahap Ketiga

Sudin SDA Jaktim akan Bangun 16 Saluran Air Baru

Minggu, 28 Agustus 2022 1475

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks