Kelurahan Rorotan Gelar Sosialisasi Bulan Dana PMI

Selasa, 06 September 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 1515

Kelurahan Rorotan Gelar Sosialisasi Bulan Dana PMI

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara menggelar sosialiasi Bulan Dana PMI dan penyebaran media bulan dana bagi pengurus RT/RW. Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Serbaguna Kelurahan Rorotan diikuti perwakilan pengurus RT/RW dan Dasawisma.

kami berharap dukungan dan partisipasi layanan masyarakat

Lurah Rorotan, Ahmad Fitroh mengatakan, kegiatan bulan dana PMI merupakan agenda rutin tahunan dalam rangka menggalang partisipasi publik untuk mendukung program kemanusiaan. Secara teknis, sebanyak 151 RT dari 14 RW se-Kelurahan Rorotan akan didistribusikan media bulan dana PMI berbentuk map list.

"Tahun ini bulan dana dilaksanakan sejak Juli hingga September," ujar Ahmad, Selasa (6/9).

Karena itu, Fitroh berharap kader Dasawisma sebagai kepanjangan pengurus RT/RW untuk berperan serta menggalang partisipasi publik dalam Bulan Dana PMI tahun 2022.

Ketua Bidang Penanggulangan Bencana PMI Jakarta Utara, Heri Asmedi menambahkan, PMI merupakan lembaga kemanusiaan yang tidak hanya mengelola pengelolaan darah. Sehari-hari, PMI Jakarta Utara sudah menyiagakan layanan darurat medis, mobil ambulans jenazah, kebencanaan dan layanan kemanusiaan lainnnya.

Selain itu, PMI Jakarta Utara juga memiliki program peningkatan kemampuan relawan serta edukasi kesiapsiagaan bencana bagi masyarakat dan sekolah. Dalam waktu dekat, PMI Jakarta Utara juga akan meresmikan pengoperasionalan Klinik Kesehatan.

"Semua ini diberikan secara gratis. Karena itu, kami berharap dukungan dan partisipasi layanan masyarakat agar dapat menyelenggarakan layanan kemanusiaan secara maksimal," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wakil Wali Kota Jakut Minta UKPD Serius Sukseskan Bulan Dana PMI

Wakil Wali Kota Jakut Siapkan Program Percepatan Realisasi Bulan Dana PMI

Kamis, 11 Agustus 2022 1472

Perolehan Bulan Dana PMI di Jaktim Capai 60 Persen

Perolehan Bulan Dana PMI di Jaktim Sudah Capai 60 Persen

Kamis, 01 September 2022 3201

Pengurus RW se-Kelurahan Kamal Muara Berkomitmen Sukseskan Bulan Dana PMI

Pengurus RW Kelurahan Kamal Muara Berkomitmen Sukseskan Bulan Dana PMI

Rabu, 27 Juli 2022 1626

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468910

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307624

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284254

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282878

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260841

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks