Warga Penyintas Kebakaran di Jatinegara Terima Bantuan

Selasa, 30 Agustus 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1219

Bantuan Korban Kebakaran Jatinegara Disalurkan

(Foto: Nurito)

Warga penyintas kebakaran di Jl Swadaya PLN RT 13/02 Kelurahan Jatinegara, Cakung,  menerima bantuan dari Sudin Sosial Jakarta Timur serta sejumlah donatur, Selasa (30/8).

Sampai hari ini bantuan terus bertambah 

Lurah Jatinegara, Slamet Sihabudin mengatakan, seluruh bantuan telah disalurkan kepada warga terdampak kebakaran yang sejak kemarin menempati tenda pengungsian

"Alhamdulillah bantuan untuk korban kebakaran sudah disalurkan sejak kemarin. Sampai hari ini bantuan terus bertambah baik dari perorangan maupun lembaga atau instansi," kata Slamet.

Dia menjabarkan, bantuan yang telah disalurkan ke warga berupa selimut 43 lembar,  daster 20 pcs, Bra empat lusin, perlak 24 lembar. Kemudian  celana dalam perempuan empat lusin,  celana dalam laki-laki 43 pcs, selimut bayi 24 lembar, popok bayi 120 pcs, baju bayi dua lusin.

Selain itu, sandal 43 pasang, kaos oblong empat lusin, handuk 43 lembar, kain sarung 43 pcs,  pempers dewasa 36  ball,  pempers bayi empat ball, pembalut perempuan 70 pack, shampo dewasa 18 botol,  odol tiga lusin, sikat gigi 43 pcs dan  sampo bayi 20 botol.

Untuk tenda pengungsian,lanjut Slamet,  akan berdiri selama tujuh hari ke depan, Namun jika warga masih membutuhkan maka pihaknya akan mengusulkan agar waktunya diperpanjang.

BERITA TERKAIT
 40 Rumah di Jatinegara Ludes Terbakar

Kebakaran 40 Rumah di Jatinegara Berhasil Dipadamkan

Senin, 29 Agustus 2022 1282

Pembangunan Kampung Gembira Gembrong Capai 80 Persen

Progres Pembangunan Kampung Gembira Gembrong Capai 80 Persen

Jumat, 26 Agustus 2022 1711

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks