16 Duta Mahasiswa Anti Kekerasan DKI Jakarta Edukasi Peserta Jamnas Pramuka XI

Jumat, 19 Agustus 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 2167

 16 Duta Mahasiswa Anti Kekerasan DKI Jakarta Edukasi Peserta Jambore Nasional Pramuka ke-XI

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

16 Duta Mahasiswa Anti Kekerasan DKI Jakarta ikut berpartisipasi dalam Jambore Nasional (Jamnas) Pramuka ke-XI di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur yang berlangsung pada 14-21 Agustus 2022.

Tujuan pemberian edukasi ini supaya Pramuka Penggalang miliki pengetahuan tentang pencegahan dan penanganan kekerasan

Mereka memberikan edukasi kepada Pramuka Penggalang peserta Jamnas setiap hari secara bergantian.

Kepala Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta, Tuty Kusumawati mengatakan, materi yang diberikan kepada peserta Jamnas di antaranya terkait kesetaraan gender, seksualitas, kekerasan beserta pencegahan dan penanganannya.

Keterlibatan Duta Mahasiswa Anti Kekerasan DKI Jakarta dalam Jamnas Pramuka ke-XI dinilai momentum yang tepat dan pendekatan peer group melalui Pramuka Penggalang dalam pencegahan kekerasan.

“Tujuan pemberian edukasi ini supaya Pramuka Penggalang miliki pengetahuan tentang pencegahan dan penanganan kekerasan dan diharapkan Pramuka menjadi relawan anti kekerasan juga,” ungkap Tuty, Jumat (19/8).

Tuty menyampaikan, sebagai seorang duta harus memiliki komitmen untuk melakukan aksi-aksi nyata dalam rangka menekan sekaligus mengatasi kasus kekerasan yang terjadi selama ini mulai dari pencegahan sampai pemulihan.

Seorang duta juga diminta harus memiliki kecakapan dalam menyebarkan informasi baik secara langsung maupun melalui media sosial (medsos) yang perlu dioptimalkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap isu kekerasan terhadap perempuan dan anak.

“Edukasi tentang kekerasan terhadap perempuan dan anak seperti ini akan lebih menjaring masyarakat dan meningkatkan kesadaran serta kepedulian terhadap isu kekerasan, sehingga angka kasus bisa ditekan, bahkan dicegah,” tandas Tuty.

BERITA TERKAIT
Saepulloh dan Windy Terpilih Sebagai Duta Anti Kekerasan DKI

Saepulloh dan Windy Terpilih Sebagai Duta Anti-kekerasan DKI

Rabu, 20 Juli 2022 2146

Dinas PPAPP Perkuat Petugas Pos SAPA Pada Moda Transportasi

Dinas PPAPP Perkuat Petugas Pos SAPA Pada Moda Transportasi

Rabu, 10 Agustus 2022 1585

Dishub-Dinas PPAPP akan Sediakan Pos SAPA di Seluruh Terminal

Dishub-Dinas PPAPP akan Sediakan Pos SAPA di Seluruh Terminal

Kamis, 11 Agustus 2022 1425

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks