Adi Kurnia: Tugu Salak Condet Bisa Jadi Ikon Wisata Baru

Rabu, 10 Agustus 2022 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 1576

Adi Kurnia: Tugu Salak Condet Bisa Jadi Ikon Wisata Baru

(Foto: Anita Karyati)

Legislator Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta, Adi Kurnia Setiadi mengapresiasi pembangunan Tugu Salak Condet, di Jalan Condet Raya, Kelurahan Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Tugu Salak Condet ini bisa menjadi ikon wisata baru di Jakarta, sangat bagus

Adi mengatakan, pembangunan Tugu Salak Condet sudah dilakukan di lokasi strategis, tepat di pintu masuk menuju Condet dari Jalan Dewi Sartika. 

"Tugu Salak Condet ini bisa menjadi ikon wisata baru di Jakarta, sangat bagus," ujarnya, Rabu (10/8).

Adi menjelaskan, sebagai legislator di Komisi B, dirinya sangat mendukung area tanam Salak Condet di Cagar Buah Condet, Kelurahan Balekambang bisa menjadi lokasi agro edu wisata yang menarik.

"Lokasinya berada di tepian Kali Ciliwung, saya berharap ini bisa dikembangkan lagi dengan sarana dan prasarana pendukung yang semakin baik, ramah bagi keluarga, khususnya anak-anak," terang Adi yang merupakan Wakil Rakyat dari Dapil V Jakarta Timur.

Menurutnya, dengan adanya Tugu Salak Condet tersebut akan memudahkan atau menjadi daya tarik dan penanda bagi wisatawan.

"Kalau banyak wisatawan datang ke Condet, tentu ini akan memberikan dampak positif bagi perekonomian warga setempat," ungkapnya

Ia berharap, sebagai bagian dari kearifan lokal, Salak Condet bisa terus dilestarikan. Untuk itu, bagi warga yang memiliki lahan diharapkan bisa ikut melakukan budi daya Salak Condet.

"Semoga Salak Condet ini bisa terus dikembangkan, jangan sampai punah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkab Kepulauan Seribu Sosialisasi Revitalisasi Jembatan Cinta

Pemkab Kepulauan Seribu Sosialisasi Revitalisasi Jembatan Cinta

Selasa, 09 Agustus 2022 1344

Pengerukan Tiga Waduk di Jaktim Dikebut

Pengerukan dan Pembangunan Waduk di Jaktim Dikebut

Senin, 08 Agustus 2022 1314

Progres Revitalisasi Trotoar di Kawasan Kota Tua Capai 93 Persen

Progres Revitalisasi Trotoar di Kawasan Kota Tua Capai 93 Persen

Selasa, 26 Juli 2022 1728

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks