Dekranasda Kepulauan Seribu Adakan Kurasi Produk Perajin

Selasa, 02 Agustus 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 1483

Dekranasda Kepulauan Seribu Gelar Kurasi Produk 13 Pengrajin

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kepulauan Seribu melakukan kurasi produk 13 perajin dari enam kelurahan se-Kepulauan Seribu.

Kita harapkan dapat mengembangkan diri

Wakil Ketua Harian Dekranasda Kepulauan Seribu, Lusya mengatakan, kegiatan kurasi dilakukan untuk mencari produk terbaik dari para perajin. Rencananya, produk terbaik akan menjadi produk unggulan Dekranasda Kepulauan Seribu.

"Dalam waktu dekat ini Dekranasda Kepulauan Seribu akan mengadakan bazar bagi para perajin di Plaza Kabupaten di Pulau Pramuka," ujarnya, Selasa (2/8).

Lusya menambahkan, pihaknya bersama Suku Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Kepulauan Seribu terus melakukan pendampingan. Targetnya, produk para perajin dapat bangkit, tumbuh, dan naik kelas. 

"Kita harapkan dapat mengembangkan diri bahkan bisa sampai go international," harapnya.

Tim Kurator Dekranasda DKI Jakarta, Dwi Afiani mengatakan, karya-karya perajin di Kepulauan Seribu sangat unik dan berbeda dengan wilayah lain. Produk yang dihasilkan seperti lampu hias, tempat tisu, tas maupun kapal pinisi menggunakan bahan dari kerang maupun limbah yang didaur ulang menjadi kerajinan.

"Ke depan diharapkan ada tim khusus yang membantu perajin di Kepulauan Seribu untuk mempromosikan hasil kerajinannya agar bisa terkenal ke seantero negeri maupun mancanegara," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wali Kota Jakut Motivasi Pengurus Dekranasda Tingkatkan Kemampuan

Wali Kota Jakut Motivasi Pengurus Dekranasda Tingkatkan Kemampuan

Selasa, 02 Agustus 2022 2239

Produk 24 Pelaku Usaha di Jakpus Dikurasi

Produk 24 Perajin di Jakpus Dikurasi

Senin, 18 Juli 2022 1238

Dekranasda Jaksel Gelar Bazar di kantor Walikota

Dekranasda Jaksel Gelar Bazar Produk Kerajinan

Selasa, 21 Juni 2022 2300

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks