RW 01 Pondok Bambu Launching Posyandu Remaja Pro Hati

Minggu, 31 Juli 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1808

RW 01 Pondok Bambu Kini Miliki Posyandu Remaja

(Foto: Nurito)

Posyandu Remaja Pro Hati di RW 01, Kelurahan Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, diresmikan di RPTRA Pondok Bambu Berseri, Minggu (31/7).

Ini salah satu bentuk Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat 

Menurut Kepala Puskesmas Kecamatan Duren Sawit, Sunersi Handayani, posyandu ini merupakan wadah untuk memfasilitasi permasalahan kesehatan remaja selama masa transisi dan pubertas.Ini merupakan Posyandu Remaja ke-4 dari target tujuh Posyandu Remaja yang akan dibentuk di wilayah Kecamatan Duren Sawit.

"Ini salah satu bentuk Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat (UKBM) yang dikelola dan diselenggarakan oleh dan untuk masyarakat. Khususnya remaja di wilayah RW 01 Kelurahan Pondok Bambu," kata Sunersi.

Dia menambahkan, posyandu ini dapat memperluas jangkauan Puskesmas Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR), sekaigus memberikan kesempatan remaja untuk berkembang sesuai dengan kebutuhan dan karakteristiknya melalui pendekatan terpadu program kesehatan. Seperti aktivitas fisik pada remaja, masalah gizi.

Kemudian, Pendidikan Keterampilan Hidup Sehat (PKHS) pada remaja, kesehatan jiwa dan pencegahan penyalahgunaan Napza, kampanye HIV, kesehatan reproduksi, pencegahan kekerasan pada remaja, pencegahan penyakit menular dan sebagainya.

Lurah Pondok Bambu, Ahmad Ruslan menambahkan, wilayah RW 01 memliki berbagai macam kegiatan unggulan. Seperti Pos Gizi, Pos UKK, Bank Sampah dengan Kader Remaja Aktif, Program Kampung Iklim (Proklim) dan kampung tangguh serta banyak lagi kegiatan lainnya.

"Sekarang ada Posyandu Remaja, kami ucapkan terima kasih kepada Puskesmas Kecamatan Duren Sawit dan Puskesmas Kelurahan Pondok Bambu 2," tuturnya.

Apresiasi juga diberikan Ketua RW 01 Pondok Bambu, Edi Suwito. Menurutnya, remaja di RW 01 sudah berani menerima tantangan untuk berkontribusi.  

"Mudah-mudahan kegiatan ini akan terus berlanjut," tandas Edi.

BERITA TERKAIT
Posyandu Remaja Malakasari Kembali Dioperasikan

Posyandu Remaja Malakasari Kembali Dioperasikan

Selasa, 19 Juli 2022 1563

Launching Posyandu Remaja Warnai Peringatan HKN di RPTRA Cililitan

Launching Posyandu Remaja Warnai Peringatan HKN di RPTRA Cililitan

Kamis, 25 November 2021 4819

RPTRA Susukan Ceria Miliki Posyandu Remaja Mager

RPTRA Susukan Ceria Dilengkapi Posyandu Remaja

Senin, 30 Desember 2019 2039

Peringatan Hari Gizi Nasional 2020 Digelar di Pantai Cikaya Pulau Karya

Posyandu Remaja Ramaikan Peringatan Hari Gizi Nasional di Pulau Karya

Sabtu, 22 Februari 2020 2299

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks