Progres Pembangunan Tugu Salak Condet Capai 50 Persen

Jumat, 22 Juli 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2736

Progres Pembangunan Tugu Salak Condet Capai 50 Persen

(Foto: Nurito)

Progres pembangunan Tugu Salak Condet di Jalan Dewi Sartika, Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur saat ini sudah mencapai 50 persen. Ditargetkan pengerjaan rampung awal Agustus nanti.

Dapat menambah destinasi di wilayah Condet

Kasi Perlindungan Sudin Kebudayaan Jakarta Timur, Iyan Iskandar menuturkan, saat ini di lokasi tengah dibangun struktur pondasi dan dudukan Tugu Salak Condet yang berbentuk lingkaran dengan diameter sekitar 5 meter. Sedangkan untuk Tugu Salaknya yang dibuat dengan menggunakan bahan besi, masih dalam proses pembuatan di kawasan Kalimalang, Duren Sawit.

"Pembangunan Tugu Salak Condet ini diharapkan dapat menambah destinasi di wilayah Condet," katanya, Jumat (22/7).

Iyan menjelaskan, Tugu Salak ini mempunyai tinggi sekitar  3,5 hingga empat meter dan diameter bawahnya tiga meter.

Menurut dia, pembuatan Tugu Salak Condet ini menelan biaya sekitar Rp 128 juta dari APBD DKI. Lokasinya Jalan Raya Dewi Sartika, tepatnya di akses masuk menuju Jalan Raya Condet atau di seberang Pusat Grosir Cililitan (PGC).

"Rencananya Tugu Salak Condet ini akan dihiasi dengan lampu hias. Agar saat malam hari terlihat lebih menarik, penuh dengan pencahayaan warna-warni," ungkap Iyan.

BERITA TERKAIT
16 Peserta Ikuti Pelatihan Las Bawah Air di PPKPL Condet

16 Peserta Ikuti Pelatihan Las Bawah Air di PPKPL Condet

Selasa, 19 Juli 2022 1789

Tokoh Betawi Condet Sambut Hangat Perubahan Nama Jalan di Jakarta

Tokoh Masyarakat Condet: Perubahan Nama Jalan di Jakarta Patut Diapresiasi

Rabu, 29 Juni 2022 2261

30 Personel Gabungan Bersihkan Tugu Elang Bondol dan Salak Condet di Tol JORR

Tugu Elang Bondol dan Salak Condet di Tol JORR Dibersihkan

Rabu, 17 November 2021 3246

Wagub Minta Salak Condet Terus Dilestarikan

Wagub Minta Salak Condet Terus Dilestarikan

Minggu, 01 April 2018 2217

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307846

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks