Kamis, 21 Juli 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 1245
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
45 pelaku usaha kecil dan m
enengah (UKM) binaan atau Jakpreneur Suku DinasPerindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Jakarta Selatan mengikuti pelatihan soft skill di Kantor Kecamatan Kebayoran Baru
Kasatpel PPKUKM Kecamatan Kebayoran Baru, F. Renald mengatakan, pelatihan soft skill ini diselenggarakan dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) para peserta. Khususnya dalam pemasaran menggunakan media sosial (medsos) berbasis digital untuk pemasaran produk secara online dari mulai usaha kuliner dan non kuliner.
"Pelatihan penggunaan medsos untuk pemasaran produk usaha dilakukan dalam rangka peningkatan SDM," ujarnya, Kamis (21/7).
Renald menuturkan, dalam pelatihan ini, para peserta diajarkan cara memasarkan produk melalui medsos hingga memiliki jangkauan yang luas.
"Melalui pelatihan ini, produk para Jakpreneur diharapkan bisa lebih dikenal luas dan berdampak pada peningkatan penjualan," tandasnya.