Razia Kendaraan di Jl Gajah Mada Gunakan Scan Barcode

Rabu, 06 Mei 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Widodo Bogiarto 4211

Penindakan Cepat Kendaraan Menggunakan Barcode Diterapkan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Untuk mempercepat pemeriksaan kelengkapan surat angkutan umum, petugas gabungan dari Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi dan Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Pusat, menggunakan scan barcode identitas kendaraan yang tertempel di kaca kendaraan tersebut.

Pantauan beritajakarta.com, puluhan petugas gabungan sejak pagi sudah berkumpul di Jalan Gajah Mada. Dari 24 kendaraan yang diperiksa, sebanyak enam kendaraan langsung ditilang karena dokumen yang tidak lengkap atau masa uji kirnya tidak sesuai.  Sedangkan satu kendaraan lainnya langsung diberhentikan karena kondisi empat bannya sudah tidak laik jalan.

"Pengecekan menggunakan sistem scan barcode waktunya lebih singkat. Kita tinggal tempelkan saja ke barcode kir yang sudah terpasang di masing-masing kendaraan. Nanti keseluruhan datanya langsung bisa kelihatan," ujar Muslim, Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Rabu(6/5).

Adapun data yang akan muncul dialat meliputi identitas kendaraan, seperti  nomor polisi, nomor pengujian, nomor rangka, jenis kendaraan dan masa berlaku kir.

"Jika ditemukan pelanggaran langsung diberikan sanksi tilang. Dengan alat ini kita bisa lebih cepat mengetahui kondisi kelaikan kendaraan umum. Jadi kita bisa juga menekan kendaraan yang tidak dilengkapi surat beroperasi di jalan," kata Muslim.

Petugas dari unit Pendidikan Rekayasa Lalu lintas (Dikyasa) Satlantas Polres Metro Jakarta Pusat, Aiptu Purwanti menambahkan, penggunaan scan barcode sangat membantu pihaknya untuk menindak kendaraan, khususnya angkutan umum yang melintas.

"Secara waktu juga bisa lebih cepat untuk memeriksa kelengkapan surat dan apakah kendaraan tersebut layak jalan atau tidak," jelas Purwanti.

BERITA TERKAIT
Uji KIR

Tiga Tempat Uji KIR Kelebihan Kapasitas

Rabu, 29 April 2015 4221

uji kir jakarta beritajakarta

Hindari Antrean, Uji KIR Dibatasi

Selasa, 28 Oktober 2014 4034

uji-kir-ujung-menteng

Balai Uji KIR Akan Beroperasi hingga Minggu

Rabu, 20 Agustus 2014 5694

Sarana Parkir Bertingkat Akan Dibangun di Kebon Kacang

Sarana Parkir Bertingkat Akan Dibangun di Kebon Kacang

Selasa, 24 Maret 2015 6690

Atasi Parkir Liar, Tempat Parkiran Roxy Dibangun Bertingkat.

Pemilik ITC Roxy Diimbau Bangun Tempat Parkir Bertingkat

Rabu, 11 Maret 2015 10301

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks