Uji Coba Penutupan Putaran di Tanah Abang

Selasa, 05 Mei 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Lopi Kasim 4620

 Pengalihan Route Kendaraan Melintas Di Kawasan Tanah Abang Diberlakukan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Untuk memperlancar arus lalu lintas di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Pemerintah Kota Jakarta Pusat melakukan uji coba penutupan arus lalu lintas di dua putaran jalan (u-turn) di depan Blok A dan Blok B mulai Senin (4/5) kemarin. Rencananya, uji coba tersebut akan berlangsung selama seminggu ke depan.

Memang kendaraan yang melintas relatif jauh, tapi lebih mengalir. Kendaraan yang biasanya pada hari Senin terurai di atas pukul 17.30, saat pemberlakuan kemarin pukul 16.45 sudah habis

"Kendaraan yang melintas dari arah Blok G menuju Blok A kerap tertahan karena ada 2 putaran jalan yaitu putaran Mas Mansyur dan putaran Jalan Fachrudin, sementara kita uji coba penutupan menggunakan pagar portable," ujar Muslim, Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Selasa (5/5).

Uji coba, kata Muslim, dilakukan saat jam sibuk mulai dari pukul 14.00 hingga pukul 17.00. Selama ini ditempat tersebut diketahui ada 9 lajur kendaraan yang menyempit menjadi 2 jalur jalan sehingga berakibat kemacetan yang cukup panjang.

Selama pemberlakuan uji coba tersebut kendaraan dari arah Jalan Fachrudin yang mengarah ke Pasar Blok B dan Blok A dapat memutar di bawah Flyover Karet dan melewati jalan Jatibunder dan kembali melewati Pasar Blok G.

"Memang kendaraan yang melintas relatif jauh, tapi lebih mengalir. Kendaraan yang biasanya pada hari Senin terurai di atas pukul 17.30, saat pemberlakuan kemarin pukul 16.45 sudah habis," katanya.

Setelah uji coba tersebut pihaknya juga akan melakukan pengurangan bus yang melewati pasar Blok B dan Blok A. Sehingga kelancaran arus perjalanan bisa lebih teratur. Dari 4 jenis angkutan umum (bus) yang berjumlah 78 unit sekali melintas akan dikurangi 38 unit ke arah Jalan Jatibunder.

"Kita kurangi jumlah busnya sekali melintas agar tidak macet parah, jadi bus yang datang dari depan Stasiun Tanah Abang kita pecah ke Jalan Jatibunder memutar dan masuk lagi ke depan Stasiun Tanah Abang lurus terus ke arah kebon sirih," katanya.

Sejumlah personel Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat akan disiagakan di lokasi selama pemberlakuan uji coba tersebut.

BERITA TERKAIT
Terjaring Razia Parkir liar, 86 kendaraan Ditindak

Jelang KAA, DKI Waspadai Lokasi Parkir Liar

Sabtu, 11 April 2015 3707

Jalan Kramat Raya Dipasang MCB

Jalan Kramat Raya Dipasang MCB

Selasa, 31 Maret 2015 4861

Sarana Parkir Bertingkat Akan Dibangun di Kebon Kacang

Sarana Parkir Bertingkat Akan Dibangun di Kebon Kacang

Selasa, 24 Maret 2015 6686

Sudinhub Jakpus Bakal Tempel Sticker Larangan Parkir Bagi Mobil Pemerintah

Jakpus Akan Tempel Stiker Larangan Parkir untuk Mobil Dinas

Rabu, 04 Maret 2015 8666

Selama Februari 1.015 Kendaraan Terjaring Razia di Jakpus

1.015 Kendaraan Terjaring Razia Parkir Liar

Selasa, 03 Maret 2015 4151

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks