598.875 Warga Daftar Data Terpadu Kesejahteraan Sosial Tahap II 2022

Kamis, 09 Juni 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 1863

598.875 Orang Daftar Data Terpadu Kesejahteraan Sosial Tahap II 2022

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pendaftaran Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Tahap II Tahun 2022 telah ditutup pada Sabtu (28/5).

Setelah proses Musyawarah Kelurahan, akan dilakukan pengolahan data lagi

Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta mencatat, ada sebanyak 598.857 warga yang telah mendaftar DTKS.

Kepala Dinsos DKI Jakarta, Premi Lasari mengatakan, setelah pendaftaran, data ini akan diolah, kemudian dipadankan dengan data Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) dan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) DKI Jakarta. Berikutnya baru dilakukan pengolahan data, lalu dilanjutkan dengan Musyawarah Kelurahan.

"Setelah proses Musyawarah Kelurahan, akan dilakukan pengolahan data lagi, kemudian dilaksanakan Penetapan Daftar Sasaran Tetap dan usulan masuk DTKS melalui laman siks.kemsos.go.id," ungkap Premi, Kamis (9/6).

Premi menambahkan, warga yang sudah mendaftar pada tahap I dan dinyatakan lolos dalam Musyawarah Kelurahan pada Maret 2022 lalu akan diusulkan masuk dalam DTKS melalui laman siks.kemsos.go.id.

Bagi warga yang ingin mengetahui namanya lolos mendaftar DTKS atau sebaliknya dapat melihat di kanal https://dtks.jakarta.go.id/cek-pendaftaran.

"Apabila warga ingin mengetahui sudah masuk dalam penetapan DTKS atau belum, dapat melihat melalui kanal pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id," ucap Premi.

Perlu diketahui, DTKS ini nantinya akan digunakan sebagai acuan utama untuk pemberian program bantuan sosial yang bersumber dari APBD DKI Jakarta seperti, Kartu Lansia Jakarta (KLJ), Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta (KPDJ), Kartu Anak Jakarta (KAJ), Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus, Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU).

Begitu pula untuk bantuan sosial yang bersumber dari APBN Kementerian Sosial RI seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan Nasional (PBI-JKN) dan program bantuan lainnya.

BERITA TERKAIT
Dinsos Dorong Masyarakat Segera Manfaatkan Pendaftaran DTKS Tahap II

Dinsos Ajak Warga Manfaatkan Pendaftaran DTKS Tahap II

Selasa, 17 Mei 2022 1625

Dinsos DKI Lakukan Berbagai Upaya Untuk Perkuat Sistem DTKS

Dinsos DKI Lakukan Berbagai Upaya untuk Perkuat Sistem DTKS Demi Kenyamanan Warga

Rabu, 11 Mei 2022 3461

1,7 Juta Warga Daftar DTKS Tahap I

1,7 Juta Warga Daftar Data Terpadu Kesejahteraan Sosial Tahap I

Kamis, 03 Maret 2022 3926

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks