Rabu, 01 Januari 2025 Yoanna Alverina 670
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menggelar berbagai acara menarik di sejumlah lokasi guna menyambut malam tahun baru 2025. Salah satunya di Bundaran HI yang menjadi panggung utama perayaan malam tahun baru 2025 di Jakarta. Beragam atraksi spektakuler seperti lighting show, video mapping, kembang api hingga penampilan musisi papan atas seperti RAN dan Yura Yunita sukses memukau pengunjung.