10 Tim Ikuti Festival Beduk Tingkat Kota Jakarta Timur
Rabu, 21 Juni 2017
Agung Supriyanto
1226
Sebanyak
10 tim dari 10 kecamatan mengikuti Festival Beduk 2017 tingkat Kota
Jakarta Timur di kantor Wali Kota Jakarta Timur, Rabu (21/6/2017).
Festival ini dibuka secara langsung oleh Asisten Pemerintahan Provinsi
DKI Jakarta, Bambang Sugiono.
Untuk
tingkat Kota Jakarta Timur, ada 10 tim juara tingkat Kecamatan yang
berlaga pada festival ini. Setiap tim berisi enam personel yang terdiri
dari empat penabuh beduk, satu penabuh kentongan dan satu pelantun
takbir.
Sementara
itu, tim yang menjadi juara akan diikutsertakan dalam Festival Beduk
tingkat Provinsi mewakili Jakarta Timur. Juara pertama juga akan
mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 7,5 juta, juara kedua Rp 5 juta
dan ketiga Rp 3,75 juta.
VIDEO TERKAIT
8 Tim Ikuti Festival Beduk 2017 Tingkat Kota Jakbar
Tiga Tim Terbaik Kecamatan Cipayung Ikuti Festival Beduk Tingkat Kota
Empat Tim Ikuti Seleksi Festival Beduk di Kelapa Gading